Selasa 06 Mar 2018 06:16 WIB

Kisah Dialog Alim dan Tentara Romawi

Melalui kisah tersebut, seseorang akan memahami tiada sekutu Allah.

Rep: Erdy Nasrul/ Red: Agung Sasongko
Takwa (ilustrasi).
Foto: alifmusic.net
Takwa (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Syekh Nawawi al-Bantani dalam Sullamul Munajat juga menceritakan kisah seorang alim yang ditahan tentara Romawi. Terjadilah dialog antara sang alim dengan tentara Romawi.

Alim: Mengapa kalian menyembah Nabi Isa? Tentara Romawi: Karena Isa tak memiliki bapak. Alim: Kalau begitu Nabi Adam lebih layak kalian sembah, karena dia tak berayah dan beribu.

Tentara Romawi: Karena Isa dapat menghidukan orang mati Alim: Kalau demikian Nabi Yehezkiel lebih layak disembah, karena dia mampu menghidupkan 8.000 orang. sedangkan Isa hanya mampu menghidukan empat orang.

Tentara Romawi: Karena Isa dapat menyembuhkan orang buta dan penderita kusta. Alim: Jika seperti itu, Girgis (atau Jirjis/ nabi Bani Israil) lebih baik lagi, karena dia telah dimasukkan ke dalam suatu wadah dan direbus, tapi dapat keluar dari wadah itu dengan selamat.

Dialog keimanan itu sengaja dituliskan oleh Syekh Nawawi untuk menjelaskan makna kalimat syahadat peneguh keimanan. Melalui kisah tersebut, seseorang akan memahami tiada sekutu Allah. Sang Pencipta berdiri dengan sendirinya tanpa bergantung dengan sesuatu apa pun.

Selain kisah, kitab ini juga diperkuat dengan peninggalan para sahabat dan ulama. Fakta-fakta tersebut menjadi bagian dari penjelasan kitab ini yang membuat pembaca semakin memahami apa itu iman, yang menjadi ruh keislaman seseorang.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement