Selasa 22 May 2018 00:26 WIB

Arema tanpa Arthur Cunha di Laga Kontra Bhayangkara FC

Pelatih Arema akan fokus membenahi strategi permainan tim.

Rep: Wilda Fizriyani/ Red: Hazliansyah
Pelatih Arema FC, Milan Petrovic (kanan) dan pemain Bagas Adi Nugroho (kiri) memberikan keterangan ihwal persiapan melawan Bhayangkara FC di Kantor Arema FC Malang, Senin (21/5).
Foto: Republika/Wilda Fizriyani
Pelatih Arema FC, Milan Petrovic (kanan) dan pemain Bagas Adi Nugroho (kiri) memberikan keterangan ihwal persiapan melawan Bhayangkara FC di Kantor Arema FC Malang, Senin (21/5).

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Cedera sejumlah pemain membayangi Arema FC jelang laga kontra Bhayangkara FC. Arema akan menjamu Bhayangkara FC pada Selasa (22/5) malam di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.

Pelatih Arema FC, Milan Petrovic, mengatakan, salah satu pemain yang cedera adalah pemain asal Brasil, Arthur Cunha Da Rocha.

"Arthur mengalami cedera, begitu juga dengan Thiago, tapi kita lihat besok seberapa siap dia bermain," ujar Milan kepada wartawan di kantor Arema FC, Malang, Senin (21/5).

Milan mengaku cedera yang dialami Arthur tentunya akan membawa dampak pada tim. Terlebih persiapan yang dilakukan guna menghadapi Bhayangkara FC juga tidak terlalu maksimal.

"Kalau kondisi (Thiago) kurang, kita terpaksa membangkucadangkan terlebih dahulu," ujar Milan.

Milan mengaku tak mau terlalu melakukan analisis terhadap kualitas permainan Bhayangkara FC. Dia akan lebih fokus pada tim sendiri sehingga dapat bermain bagus. Dengan demikian, target tiga poin dapat diraih.

"Kita tidak mau terlalu fokus sama lawan. Kita pernah seperti itu, tapi kita justru gagal meraih perolehan maksimal," kata dia menambahkan.

Optimisme permainan juga diungkapkan oleh pemain Arema FC, Bagas Adi Nugroho. Dia menegaskan, semua pemain Bhayangkara FC harus diwaspadai dalam pertandingan esok.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement