Kamis 23 Aug 2018 20:30 WIB

Thierry Henry Ajak Bekas Bek Arsenal Jadi Asistennya

Henry dikabarkan sudah sepakat untuk menerima tawaran sebagai pelatih Bordeaux.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Endro Yuwanto
Thierry Henry
Foto: EPA/STEPHANIE LECOCQ
Thierry Henry

REPUBLIKA.CO.ID, BORDEAUX -- Thierry Henry dikabarkan sudah sepakat untuk menerima tawaran sebagai pelatih kepala Girondins De Bordeaux. Legenda Arsenal dan timnas Prancis itu diplot menggantikan pelatih asal Uruguay Gus Poyet yang sempat terlibat konflik dengan manajemen Bordeaux.

Henry dipercaya membesut Les Girondins setelah mantan pemain Barcelona dan New York Red Bulls itu sukses menjadi asisten pelatih Belgia di Piala Dunia 2018 Rusia. Mengutip laporan dari RMC, Kamis (23/8), Henry disebut akan mengajak mantan rekannya sejak dari AS Monaco dan Arsenal Gilles Grimandi.

Henry ingin Grimandi ikut menjadi asistennya di Matmut Atlantique Stadium. "Henry akan mengajak sahabatnya saat masih di Arsenal Gilles Grimandi untuk melatih di Bordeaux. Ia harus memiliki orang kepercayaan yang bisa membantunya sebagai tangan kanan," tulis RMC dikutip dari Metro.

Grimandi yang sudah berusia 47 tahun diketahui lebih senior dari Henry. Tapi untuk dunia kepelatihan, King Henry lebih berpengalaman. Grimandi yang dulunya adalah bek Arsenal dan Monaco hanya aktif bermain sampai tahun 2003. Sejak saat itu ia banyak aktif di luar sepak bola.

Pada 2007 lalu, Grimandi sempat digadang-gadang menjadi direktur di Arsenal. Tapi hal itu tidak terwujud. Tapi sampai sekarang, Grimandi masih menjadi duta Arsenal untuk Prancis.

Selain duet Henry-Grimandi, Bordeaux juga disebut akan menarik Arsene Wenger sebagai direktur olahraga. Bila hal ini terwujud, Bordeaux akan menjadi wadah reuni Arsenal di Prancis.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement