REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG--Sebanyak 700 mahasiswa dari Fakultas Ekonomi dan Hukum Universitas di Padjajaran (Unpad) bersama-sama pecahkan rekor Muri, dengan kategori Rangkaian Tali Sepatu Terbanyak Dengan Mengikat Talinya di Indonesia bertempat di kampusnya Jalan Dipatiukur.
Berdasarkan pantauan Republika, ratusan peseta tampak mengelilingi seputaran halaman dalam Unpad Dipatiukur, dengan menggunakan seragam olahraga dengan dilengkapi sepatu ikat yang bertali. Ribuan peserta tersebut adalah mahasiswa baru yang sedang dalam masa orientasi di Fakultas Ekonomi Unpad.
Sementara itu, rute yang dikelilingi peserta pemecah rekor Muri tersebut, dimulai dari Gedung 1 Rektorat lama, Fakultas hukum, Fakultas ekonomi Bisnis S1, Fakultas ekonomi Bisnis D3 dan kembali lagi ke Gedung 1 Rektorat lama.Sebelumnya para peserta saling mengikat tali sepatu dengan menalikan tali sepatu keteman kiri dan kanan sehingga kaki satu sama lainnya saling tersambung dengan teman sebelahnya.
Dan setelah terangkai semuanya, dilanjutkan dengan penghitungan yang dilakukan langsung oleh notaris dari Muri."Berdasarkan hasil penghitungan, tercatat 700 mahasiswa dan 1400 sepatu yang talinya telah dirangkai.
Dengan ini apa yang dilakukan oleh mahasiswa Unpad ini telah tercatat dalam Muri dengan rekor Rangkaian Tali Sepatu Terbanyak Dengan Mengikat Talinya," kata Notaris Muri Ranti Fauza Mayana saat ditemui wartawan di Unpad Dipatiukur Kota Bandung, Ahad (5/8).