Selasa 20 Mar 2018 17:14 WIB

Alumni Antar Angkatan Berebut Sumbang Taman untuk IPB

alumni IPB ingin terlibat aktif terutama dalam mendorong meningkatkan wajah almamater

Rep: Irwan Kelana/ Red: Agung Sasongko
Kampus IPB
Kampus IPB

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tahun ini 47 taman yang ada di Kampus Institut Pertanian Bogor (IPB) Dramaga akan direvitalisasi. Ini adalah hasil dari Forum Silaturahmi Lintas Angkatan IPB di TechnOsNet, Kampus IPB Baranangsiang, (17/3). Forum silaturahim ini digelar oleh Direktorat Kerjasama dan Hubungan Alumni IPB.

Selaku Ketua Umum Himpunan Alumni (HA) IPB,  Fathan Kamil mengatakan alumni IPB ingin terlibat aktif terutama dalam mendorong meningkatkan wajah almamater.

 “Sebagai komitmen para alumni untuk kampus tercinta, kami berharap apapun bentuk hasil sumbangsih para alumni, kita laksanakan, kita mulai, kita langsung kontribusikan. Sehingga wajah kampus IPB lebih enak dipandang. Kita dorong para alumni untuk lakukan sesuatu lalu kita jalankan. Semoga banyak hal yang bisa kita perbuat. Saya berharap kita semua berpartisipasi aktif,” ucapnya.

Rektor IPB, Dr.Arif Satria menyampaikan sumbangan alumni terhadap IPB semakin konkrit sebagai wujud gerakan cinta almamater. Terkait taman kampus. Menurutnya, IPB memiliki Departemen Arsitektur Lanskap (Dept. ARL) yang   memiliki  kompetensi yang sudah teruji.  Untuk itu dalam hal taman kampus, IPB percayakan desainnya ke Dept. ARL.

“Ke depan, tidak hanya taman saja tapi alumni dari masing masing  fakultas  bisa berusaha untuk terus meningkatkan inisiatif dan kerja kerasnya untuk berlomba-lomba membuat etalase  pada setiap fakultas. Tentu untuk ditampilkan. Sehingga ketika ada tamu yang datang dan masuk kawasan kampus IPB, ada yang ditampilkan pada setiap fakultas. Nantinya IPB memiliki etalase hal-hal kongkrit. Itu kita bisa lakukan dengan keterlibatan alumni, sehingga keinginan untuk kembali ke kampus semakin tinggi,” ucap Rektor.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement