REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan, perjalanan partainya bisa disamakan dengan film Transformer. Menurut dia, film bernuansa teknologi itu sangat mengilustrasikan perjalanan panjang Golkar yang berumur lebih dari setengah abad.
"Dalam pidato di Bali, Presiden Jokowi menjelaskan situasi global dengan memberi ilustrasi lewat Game of Thrones. Namun, untuk menjelaskan sejarah dan perjalanan Partai Golkar, film yang tepat sebagai ilustrasi barangkali Transformers," kata dia dalam pudatonya dalam HUT ke-54 Partai Golkar di Jakarta International Expo, Ahad (21/10).
Dalam film itu, kata dia, manusia dan robot berkolaborasi untuk menjaga bumi dalam melawan serbuan alien yang berusaha untuk menyerang bumi. Robot-robot itu, kata dia, bertransformasi menjadi berbagai bentuk untuk menunjukkan kekuatannya. Airlangga menjelaskan, jika melihat perjalanan Partai Golkar, partai berlambang pohon beringin ini memang penuh transformasi. Pascareformasi, Golongan Karya bertransformasi menjadi Partai Golkar.
Saat ini, ia melanjutkan, setelah 20 tahun pascareformasi Golkar makin solid. Partai Golkar merapatkan barisan, meningkatkan soliditas, meneruskan regenerasi kepemimpinan, serta menyusun strategi yang jitu untuk mencapai dua tujuan sekaligus, yaitu sukses dalam Pileg.
"Serta sukses dalam Pilpres untuk mendorong kemenangan pasangan Jokowi-Amin," tegasnya.
Ia menegaskan, Partai Golkar kini semakin matang, bagaikan pohon beringin yang tumbuh dengan akar yang semakin kokoh. Sudah lebih setengah abad Golkar mengabdi serta mengawal perjalanan republik Indonesia.
"Bagi Partai Golkar, tidak ada kata berhenti, atau seperti kata Bung Karno 'for a fighting nation, there is no journey’s end'. Insya Allah, kami akan terus setia, dan menjadi faktor pendorong bagi kemajuan seluruh bangsa Indonesia," ujarnya.
Ia mengakui, banyak masalah yang menimpa Partai Golkar dalam perjalanannya. Namun, menurutnta, semua cobaan ini tidak melemahkan semangat Partai Golkar. Justru membuat partainya lebih bertekad untuk bangkit dan meraih kejayaan dalam Pemilu 2019.