Rabu 05 Dec 2018 03:37 WIB

3 Tewas dan 32 Terluka dalam Ledakan Mall di Malaysia

Ledakan terjadi di sebuah toko yang sedang direnovasi

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Nidia Zuraya
Police line
Foto: Wikipedia
Police line

REPUBLIKA.CO.ID, PETALING JAYA — Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan menyebut sebanyak tiga orang tewas dan tujuh orang terluka akibat ledakan gas di City One Megamall di Kuching, Sarawak, Malaysia.

Dilansir dari Free Malaysia Today pada Rabu (5/12), kantor berita Bernama menyebut pemerintah setempat menyatakan sebanyak tujuh orang mengalami luka parah akibat ledakan itu. Total korban luka berjumlah 32 orang.

Seorang saksi, George Sting (39) menceritakan ledakan terjadi di sebuah toko yang sedang direnovasi. “Saya membeli pizza di depan toko (yang direnovasi) tiba-tiba, ledakan kuat terjadi,” kata dia.

Sting mengatakan saat itu semua pekerja renovasi langsung berhamburan keluar. Beberapa dari mereka terluka parah.

Saksi lainnya Grace Lee (23) yang bekerja di salah satu gerai di dlam mall mengatakan dirinya tengah melayani pelanggan saat ledakan terdengar. Suara ledakan cukup keras.

"Manajemen segera membuat pengumuman menginstruksikan pengunjung untuk keluar dari pusat perbelanjaan," kata dia.

Pengunjung bernama Wina Simion (46) mengatakan dirinya tengah makan di dekat toko yang meledak. Ledakan itu membuat meja restoran terlempar.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يَسْتَفْتُوْنَكَۗ قُلِ اللّٰهُ يُفْتِيْكُمْ فِى الْكَلٰلَةِ ۗاِنِ امْرُؤٌا هَلَكَ لَيْسَ لَهٗ وَلَدٌ وَّلَهٗٓ اُخْتٌ فَلَهَا نِصْفُ مَا تَرَكَۚ وَهُوَ يَرِثُهَآ اِنْ لَّمْ يَكُنْ لَّهَا وَلَدٌ ۚ فَاِنْ كَانَتَا اثْنَتَيْنِ فَلَهُمَا الثُّلُثٰنِ مِمَّا تَرَكَ ۗوَاِنْ كَانُوْٓا اِخْوَةً رِّجَالًا وَّنِسَاۤءً فَلِلذَّكَرِ مِثْلُ حَظِّ الْاُنْثَيَيْنِۗ يُبَيِّنُ اللّٰهُ لَكُمْ اَنْ تَضِلُّوْا ۗ وَاللّٰهُ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيْمٌ ࣖ
Mereka meminta fatwa kepadamu (tentang kalalah). Katakanlah, “Allah memberi fatwa kepadamu tentang kalalah (yaitu), jika seseorang mati dan dia tidak mempunyai anak tetapi mempunyai saudara perempuan, maka bagiannya (saudara perempuannya itu) seperdua dari harta yang ditinggalkannya, dan saudaranya yang laki-laki mewarisi (seluruh harta saudara perempuan), jika dia tidak mempunyai anak. Tetapi jika saudara perempuan itu dua orang, maka bagi keduanya dua pertiga dari harta yang ditinggalkan. Dan jika mereka (ahli waris itu terdiri dari) saudara-saudara laki-laki dan perempuan, maka bagian seorang saudara laki-laki sama dengan bagian dua saudara perempuan. Allah menerangkan (hukum ini) kepadamu, agar kamu tidak sesat. Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.”

(QS. An-Nisa' ayat 176)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement