REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR--Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Airlangga Hartarto optimistis target tujuh kursi DPR RI Provinsi Sulawesi Selatan dapat terpenuhi. Hal itu disampaikan Airlangga saat memimpin Konsolidasi Pemenangan Partai Golkar di Sekretariat DPD Partai Golkar Sulsel, Makassar, Sulsel, Rabu (16/1).
“Dan sudah disampaikan Pak Nurdin Halid, target tujuh kursi DPR RI ini sudah kelihatan,” tutur Airlangga, Rabu (16/1).
Ia menambahkan, kemenangan Golkar di Sulsel dapat menjadi penyumbang kemenangan partai secara nasional. Sebab, berdasarkan sejumlah survei, partai beringin mampu menduduki urutan kedua setelah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Padahal, tutur Airlangga, masih ada waktu untuk terus menaikkan elektabilitas partai sebelum Pemilu 2019 dilaksanakan April nanti. Ketum Golkar berpesan agar kader seluruh Sulsel solid untuk meraih target tujuh kursi DPR RI ini.
“Kalau kita semua sudah solid untuk memenangkan Golkar di Sulsel, tahun ini, kami yakin suaranya bisa rebound (melambung)," katanya.
Menteri Perindustrian RI ini mengklaim, elektabilitas Golkar masih dapat dinaikkan. Ia optimistis mampu menggeser PDIP di Pemilu 2019 mendatang. Sebab, seluruh caleg yang mereka usung masih bergerak di masyarakat. "Survei itu kan suara partai, caleg kami masih bergerak di bawah," ujar Airlangga.
Selain itu, lanjutnya, Golkar juga telah mempersiapkan strategi khusus untuk memenangkan Pemilu 2019. "Kita mengharapkan Sulsel bisa maksimal. Ini kesempatan," ujarnya.