Kamis 21 Feb 2019 04:40 WIB

Timnas U-22 ‘Ditikam’ Senjata Lama Malaysia

Hasil seri 2-2 memperpanjang rekor buruk Indra Sjafri tiap kali menghadapi Malaysia.

Red: Didi Purwadi
Pemain Timnas U-22 Marinus Wanewar (tengah) beraksi setelah mencetak gol petama ke gawang Malaysia dalam pertandingan Grup B Piala AFF U-22 di Stadion Nasional Olimpiade Phnom Penh, Kamboja
Foto: ANTARA/Nyoman Budhiana
Pemain Timnas U-22 Marinus Wanewar (tengah) beraksi setelah mencetak gol petama ke gawang Malaysia dalam pertandingan Grup B Piala AFF U-22 di Stadion Nasional Olimpiade Phnom Penh, Kamboja

REPUBLIKA.CO.ID, PHNOM PENH -- Tim Nasional (Timnas) U-22 Indonesia gagal memetik kemenangan setelah ditahan imbang Malaysia 2-2 di laga penyisihan Grup B Piala AFF U-22 2019 Stadion Nasional, Phnom Penh, Kamboja. Dalam laga yang digelar pada Rabu (20/2) petang WIB tersebut, Indonesia sempat dua kali memimpin sebelum akhirnya disamakan skornya.

‘’Perjuangan dua kali 45 menit para pemain bisa unggul dua gol dulu, tapi kami tak bisa antisipasi set-pieces, free kick, dan corner,’’ ujar pelatih Timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, dalam keterangan resminya kepada wartawan di Jakarta.

Setelah babak pertama berakhir nirgol, Indonesia berhasil membuka keunggulan lewat gol Marinus Wanewar. Sayangnya, keunggulan tersebut hanya bertahan enam menit sebelum disamakan oleh tendangan bebas Nik Azli Nik Alias.

Lantas Witan Sulaiman kembali membawa Indonesia memimpin pada menit ke-77 lewat gol cantiknya. Malaysia menyamakan kedudukan lagi empat menit jelang waktu normal usai sepak pojok Nik Azli berhasil disambut tandukan Muhammad Hadi Fayyadh Abdul Razak.