Jumat 19 Apr 2019 14:17 WIB

Jokowi Rehat di Istana Bogor

Jokowi berkumpul bersama keluarga.

Rep: Sapto Andika Candra/ Red: Esthi Maharani
Presiden Jokowi menghabiskan hari Jumat (19/4) dengan beristirahat di kediamannya di Istana Bogor.
Foto: Dok Biro Pers Istana
Presiden Jokowi menghabiskan hari Jumat (19/4) dengan beristirahat di kediamannya di Istana Bogor.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Presiden Joko Widodo menghabiskan hari Jumat (19/4) ini dengan beristirahat di kediamannya di kompleks Istana Bogor. Momen ini terbilang langka akhir-akhir ini, setelah Jokowi yang juga calon presiden (capres) pejawat nomor urut 01 menjalankan periode kampanye terbuka yang padat sejak akhir Maret 2019 lalu.

Bahkan sehari setelah puncak pesta demokrasi pada Rabu (17/4), Jokowi langsung masuk kerja sebagai Presiden pada Kamis (18/4). Ia memimpin rapat terbatas dengan Kabinet Kerja tentang hasil kunjungannya ke Arab Saudi.

"Presiden Jokowi siang ini, shalat Jumat di Masjid Baitussalam yang berada di lingkungan Istana Kepresidenan Bogor. Tiba di masjid sekitar pukul 11.54 WIB," ujar Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin, Jumat (19/4).

Setelah menjalankan ibadah salat Jumat pada pukul 12.30 WIB, Presiden menyempatkan diri menyapa warga dengan bersalaman dan melayani permintaan swafoto. Presiden kemudian dikabarkan kembali ke kediamannya di Wisma Banyurini di Kompleks Istana Bogor untuk kembali berkumpul bersama keluarga.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement