Sabtu 08 Jun 2019 16:32 WIB

Polisi Ternate Ditemukan Tewas, Diduga Bunuh Diri

Ipda RS ditengarai bunuh diri di kontrakannya.

Garis polisi.   (ilustrasi)
Foto: Antara/Oky Lukmansyah
Garis polisi. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seorang polisi berinisial RS yang bertugas di Polres Ternate diduga bunuh diri di tempat kontrakannya. Peristiwa tragis ini dibenarkan oleh Kabidhumas Polda Maluku Utara AKBP Hendri Badar.

"Ya benar, diduga bunuh diri," kata Hendri saat dihubungi dari Jakarta, Sabtu (8/6).

Baca Juga

RS diketahui merupakan seorang polisi di lingkup Polda Maluku Utara dengan penempatan di Polres Ternate.

Pada Jumat (7/6), Ipda RS tidak mengikuti apel di Polres Ternate. Kemudian RS ditemukan sudah tak bernyawa oleh Ipda Raya, rekannya sesama polisi yang tinggal dalam satu kontrakan dengan RS, pada Jumat malam.

Dari hasil identifikasi, RS diduga bunuh diri menggunakan senjata api laras pendek jenis sig sauer. Polisi saat ini masih mendalami kejadian tersebut

Kehidupan adalah anugerah berharga dari Allah SWT. Segera ajak bicara kerabat, teman-teman, ustaz/ustazah, pendeta, atau pemuka agama lainnya untuk menenangkan diri jika Anda memiliki gagasan bunuh diri. Konsultasi kesehatan jiwa bisa diakses di hotline 119 extension 8 yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes juga bisa dihubungi pada 021-500-454. BPJS Kesehatan juga membiayai penuh konsultasi dan perawatan kejiwaan di faskes penyedia layanan
sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement