Kamis 15 Aug 2019 11:45 WIB

649 Warga Sukawana Terdampak Abu Vulkanik Tangkuban Parahu

Empat blok perkebunan teh menjadi lokasi paling terdampak abu vulkanik.

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Reiny Dwinanda
 Di gerbang masuk Taman Wisata Alam (TWA), Gunung Tangkuban Perahu, warga di  Desa Cikole, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat serta pedagang  menggelar zikir dan doa bersama, Senin (5/8).
Foto: Republika/M Fauzi Ridwan
Di gerbang masuk Taman Wisata Alam (TWA), Gunung Tangkuban Perahu, warga di Desa Cikole, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat serta pedagang menggelar zikir dan doa bersama, Senin (5/8).

REPUBLIKA.CO.ID, PARONGPONG -- Sebanyak 649 jiwa di Kampung Sukawana, Desa Karyawangi, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat terkena dampak abu vulkanik erupsi Kawah Ratu, Gunung Tangkuban Parahu. Meski begitu, belum ada laporan tentang kondisi kesehatan warga yang menurun.

Kepala Bidang (Kabid) Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bandung Barat, Dicky Maulana mengatakan warga di RW 12, Kampung Sukawana menjadi wilayah terdekat yang terkena dampak. Selain itu, blok 17, 19, 22, dan 23 perkebunan teh menjadi lokasi yang paling parah terkena sebaran abu.

Baca Juga

"Warga terdampak RW 12 sebanyak 649 orang. Paling terkena di RT 01, meski tidak parah, abu vulkanik masih ada di genting atap permukiman warga," ujarnya saat ditemui di Kampung Sukawana, Kamis (15/8).

Dicky mengatakan, empat blok perkebunan teh menjadi lokasi yang paling banyak abu vulkanik. Bahkan, pemetik yang mengambil teh di sana seluruh pakaiannya terpapar abu.

"Pemetik kalau pulang metik, penuh dengan abu," katanya.

Dicky mengatakan pihaknya berhadap tidak ada warga yang jatuh sakit akibat terkena paparan abu vulkanik. Menurutnya, abu vulkanik yang menyebar karena angin di wilayah perkebunan juga turut menyebabkan kendala bagi usaha peternakan.

"Selain perkebunan, (yang terganggu) juga peternakan. Biasanya, kemarau ke hutan mencari rumput. Sekarang hutannya penuh abu, terganggu mata pencaharian mereka," katanya.

Salah seorang warga, Aminah (62), mengatakan pascaerupsi Tangkuban Perahu, sebagian warga mengalami batuk dan pilek. Selain itu, masih sering tercium bau belerang yang berasal dari Kawah Ratu. Jalur yang sering dilalui wisatawan pun sepi pasca erupsi yang terjadi hingga kini.

"Warga ada yang pilek, batuk. Tapi aktivitas nggak keganggu," katanya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement