Senin 30 Sep 2019 06:51 WIB

MD Pictures Rilis Teaser Habibie & Ainun 3

Cuplikan film ini kembali mengingatkan cinta senjati dari keduanya.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Nora Azizah
Cuplikan Film Habibie dan Ainun.
Foto: ist
Cuplikan Film Habibie dan Ainun.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rumah produksi MD Pictures telah merilis cuplikan resmi film Habibie & Ainun 3. Tayangan mengingatkan cinta sejati Presiden Republik Indonesia ke-3 BJ Habibie dengan sang istri, Hasri Ainun Besari.

Habibie & Ainun 3 berfokus pada cerita Ainun muda dengan segala lika-likunya, mulai pendidikan hingga asmara. Perjuangannya menempuh pendidikan kedokteran di Universitas Indonesia pada 1960-an yang dianggap mustahil bagi sebagian orang.

Baca Juga

Tayangan menampilkan aktris Maudy Ayunda yang berperan sebagai Ainun serta aktor Jefri Nichol yang memerankan sesosok pria yang mengidolakan Ainun. Siapa dia sebenarnya? Tidakkah Habibie cemburu melihat kekaguman itu?

Jawabannya bisa disimak dalam film Habibie & Ainun 3 yang tayang di bioskop seluruh Indonesia mulai 19 Desember 2019. Cuplikan juga dirilis pada acara "A Journey of Remembrance: Cinta Sejati Bertemu di Keabadian" beberapa waktu lalu.

Acara inisiatif MD Pictures tersebut menayangkan video kenangan almarhum Habibie dan keluarga. Selain rilis di momen tersebut, cuplikan film Habibie & Ainun 3 juga bisa disimak di kanal Youtube dan bioskop seluruh Indonesia.

Sinema kembali menghadirkan duet produser dan sutradara Manoj Punjabi dan Hanung Bramantyo. Sebelum ini, kisah cinta Habibie dan Ainun telah tertuang di film layar lebar Habibie & Ainun (2012) dan Rudy Habibie (2016).

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement