Jumat 17 Jan 2020 19:37 WIB

Iran Minta Kecelakaan Pesawat Ukraina tak Dipolitisasi

Iran minta kecelakaan pesawat Ukraine International Airlines tak dipolitisasi

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Christiyaningsih
Warga berkerumun di antara puing pesawat Ukraina yang jatuh di Shahedshahr, barat daya ibu kota Teheran, Iran, Rabu (8/1). Iran minta kecelakaan pesawat Ukraine International Airlines tak dipolitisasi.
Foto: AP Photo/Ebrahim Noroozi
Warga berkerumun di antara puing pesawat Ukraina yang jatuh di Shahedshahr, barat daya ibu kota Teheran, Iran, Rabu (8/1). Iran minta kecelakaan pesawat Ukraine International Airlines tak dipolitisasi.

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN -- Pemerintah Iran meminta semua negara yang warganya meninggal dalam kecelakaan pesawat Ukraine International Airlines tak mempolitisasi kejadian tersebut. Iran menyatakan telah bekerja semampunya menangani kasus itu.

"Kami meminta semua pihak untuk tidak membuat masalah manusia, khususnya kecelakaan tragis ini, menjadi alasan untuk gerakan politik," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Iran Abbas Mousavi pada Jumat (17/1).

Baca Juga

Dia pun menyoroti Kanada yang meminta akses konsuler terkait kecelakaan tersebut. Menurut Mousavi, hal itu aneh karena hampir semua korban kecelakaan telah diidentifikasi.

Pekan lalu, lima negara yang warganya tewas dalam kecelakaan Ukraine International Airlines yakni Swedia, Kanada, Ukraina, Swedia, dan Inggris meminta Iran membayar kompensasi kepada keluarga para korban. Kelima negara pun mendesak Iran melakukan penyelidikan internasional yang menyeluruh, independen, dan transparan.

Pesawat Ukraine International Airlines jatuh pada 8 Januari lalu. Insiden itu terjadi tak lama setelah pesawat lepas landas dari bandara Imam Khomeini di Teheran, Iran. Awalnya pesawat diduga mengalami masalah teknis. Namun akhirnya diketahui bahwa ia tertembak misil Iran.

Kepala Divisi Kedirgantaraan Garda Revolusi Iran Amir Ali Hajizadeh telah mengatakan unitnya bertanggung jawab penuh atas penembakan pesawat tersebut. Pesawat Ukraine International Airlines memang jatuh tak lama setelah Iran meluncurkan puluhan misil ke basis militer Amerika Serikat (AS) di pangkalan udara Ain al-Asad, Irak. Serangan itu merupakan balasan Iran terhadap AS atas dibunuhnya Komandan Pasukan Quds Mayor Jenderal Qasem Soleimani.

sumber : Reuters
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement