Selasa 28 Apr 2020 23:27 WIB

OKE OCE dan Dompet Dhuafa Kolaborasi Bangkitkan UMKM

Covid-19 telah memberikan dampak yang sangat besar pada sektor ekonomi.

Rep: Muhyiddin/ Red: Agus Yulianto
 Sandiaga Uno
Foto: Republika TV/Havid Al Vizki
Sandiaga Uno

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- OKE OCE Indonesia dan Dompet Dhuafa berkolaborasi untuk membangkitkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di tengah krisis Covid-19. Pasalnya, sejak awal kemunculannya, Covid-19 telah memberikan dampak yang sangat besar pada sektor ekonomi. 

Dalam kolaborasi tersebut, OK OCE Indonesia bersama Pengelola Program Social Trust Fund (STF) Dompet Dhuafa menyelenggarakan Web Seminar (Webinar) pada Senin (27/4) kemarin. Webinar tersebut mengangkat tema “Peranan penting Pembiayaan Syariah Untuk Membangkitkan UMKM Di Masa Pandemi Covid-19."

“OK OCE sendiri memiliki kurikulum 7 Langkah Pasti Akan Sukses yang terus dilakukan. Pendampingan yang tadinya offline menjadi online kepada seluruh anggota agar mereka tetap berdiri pada kuadran usahanya stabil," ujar Founder OKE OCE Indonesia, Sandiaga Salahuddin Uno dalam siaran pers yang diterima Republika.co.id, Selasa (28/4). 

Ketua Umum Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19 ini menjelaskan, kolaborasi bersama Dompet Dhuafa tersebut menjadi pengingat bagi UMKM agar tetap yakin untuk bangkit dari wabah Covid-19 ini. "Saya apresiasi kepada Dompet Dhuafa yang konsisten untuk membantu memutus mata rantai wabah corona. Kebermanfaatan Dompet Dhuafa ini memberikan banyak kebaikan untuk umat dan kita berharap semoga badai pasti berlalu," ucap Sandiaga. 

Untuk mengatasi penyebaran Covid-19, pemerintah sejauh ini telah mengeluarkan beberapa kebijakan seperti Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan kebijakan work from home (WFH). Selain itu, pemerintah juga telah melakukan relokasi anggaran yang diantaranya akan dipergunakan sebagai stimulus ekonomi kepada dunia usaha. 

Namun, sepertinya hal tersebut tetap belum mampu mengatasi permasalahan-permasalahan di dunia usaha, termasuk pada UMKM. Karena itu, pemerintah perlu dibantu oleh lembaga filantropi Islam seperti Dompet Dhuafa. 

“Melihat dampak tersebut, Dompet Dhuafa turut ambil peran untuk memberdayakan pelaku ekonomi menengah ke bawah agar UMKM tetap bisa bertahan," kata CCO dompet Dhuafa, Guntur Subagja. 

Melalui Program Coronanomics, tambah Guntur, Dompet Dhuafa akan melakukan pemberdayaan dan kemandirian ekonomi berskala keluarga yang dipicu wabah Covid-19. Menurut dia, Program Coronanomics nantinya juga dapat membantu masyarakat dalam menghadapi karantina wilayah saat pandemi Covid-19.

"Dompet Dhuafa sangat menaruh konsentrasi terhadap UMKM karena menjadi sektor paling rentan terkena hantaman pandemi virus corona," jelas Guntur.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement