Kamis 21 May 2020 16:31 WIB

15 Adegan Film Kejar-Kejaran Mobil Terbaik (Bagian 1)

Ada film The French Connection Hingga Fast Five.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Qommarria Rostanti
Salah satu adegan di film Mad Max 2: The Road Warrior.
Foto: Warner Bros
Salah satu adegan di film Mad Max 2: The Road Warrior.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Adegan kejar-kejaran mobil dalam sebuah film sering membuat penonton tegang. Sampai saat ini, ada cukup banyak film yang berhasil menghadirkan adegan kejar-kejaran mobil yang seru dan ikonik. Lantas, mana yang terbaik?

Setidaknya ada 15 film dengan adegan kejar-kejaran mobil terbaik sepanjang masa. Berikut ini adalah kelimabelas film tersebut seperti dilansir Insider:

1. The French Connection (1971)

Film The French Connection mampu memberikan adegan yang tak pernah terlihat sebelumnya. Permainan posisi kamera dalam kejar-kejaran mobil serta akting memukau Gene Hackman di film ini menghasilkan adegan yang kejar-kejaran mobil yang sulit disaingi.

Selama menyaksikan film, penonton bisa mendapatkan kesan sedang berada dalam mobil yang sama dengan Doyle, karakter yang diperankan oleh Hackman. Karena itu film ini mampu membangun ketegangan yang sangat nyata bagi penonton.

2. Bullitt (1968)

Aktor Steve McQueen memainkan peran sebagai polisi San Francisco bernama Frank Bullitt dalam film ini. Saat sedang memburu gembong penjahat bawah tanah, Bullitt yang mengendarai 1968 Ford Mustang GT harus terlibat dalam banyak kejar-kejaran mobil yang menegangkan. Revolusi kejar-kejaran mobil dalam film bisa terlihat dalam Bullitt.

3. Ronin (1998)

Film ini disutradarai oleh mantan pembalap amatur John Frankenheimer. Tak heran bila film in memiliki beberapa adegan kejar-kejaran mobil yang mengesankan. Namun adegan yang paling berkesan ada di abgian akhir film. Adegan tersebut diambil di Paris dan melibatkan sampai 300 pengemudi pengganti. Mobil-mobil dalam film ini bahkan mencapai kecepatan 120 mil per jam saat proses syuting berlangsung.

4. To Live and Die in L.A. (1985)

Karakter bernama Richard Chance dan John Vukovich harus mengemudi sebaik mungkin untuk lari dari kejaran oleh sekelompok gangster. Saat merasa hampir lolos, Richard dan John mengambil jalur yang salah dan membuat mereka dikepung oleh banyak tembakan senjata dan mobil-mobil yang mengejar mereka.

5. The Blues Brothers (1980)

Film arahan John Landis ini memiliki adegan kejar-kejaran mobil yang sangat menghibur. Karakter Elwood dan adiknya Jake melakukan terlibat dalam kejar-kejaran mobil bersama polisi, rival band dan Nazi Illinois menuju sebuah bank di Chicago. Film ini menggunakan 60 mobil polisi dan 40 pengemudi pengganti.

6. The Rhythm Section (2020)

Adegan kejar-kejaran mobil berdurasi hampir tiga menit membuat film ini mendulang banyak pujian. Yang lebih luar biasa, adegan tersebut diambil dengan metode single shot. Yang lebih menegangkan, sutradara Reed Morano menempatkan kamera di dalam mobil bersamaan dengan aktris Blake Lively yang mengemudikan mobil di jalanan sempit Tangier.

7. Vanishing Point (1971)

Mengambil latar waktu di masa-masa rentan selama Perang Vietnam, film ini menyoroti seorang sopir pengantar mobil bernama Kowalski yang dibintangi Barryy Newman. Kowalski bertaruh bahwa dia bisa mengirimkan mobil 1970 Dodge Charger dari Denver ke San Fransisco pada pukul 15.00 keesokan harinya. Perjalanan mengantar mobil ini ternyata dihadang oleh beragam tantangan.

8. Mad Max 2: The Road Warrior (1991)

Sekuel dari Mad Max ini memiliki adegan kejar-kejaran yang mengesankan sebagai klimaksnya. Karakter Max yang diperankan Mel Gibson mengendarai truk tangki yang tampak dipenuhi bahan bakar demi memancing Lord Humungus dan pengikutnya agar orang-orang Humungus lain bisa kabur dengan bebas. Selain pertempuran yang intens, adegan ini juga diakhir dengan plot twist yang menunjukkan bahwa tangki pada truk tersebut tidak berisi bahan bakar, tetapi pasir. (Bersambung)

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement