Kamis 04 Jun 2020 22:28 WIB

Coty Ajak Kim Kardashian Kolaborasi Kosmetik

Coty menilai ada peluang cukup besar dengan berkolaborasi bersama Kim Kardashian.

Rep: Farah Noersativa/ Red: Nora Azizah
Perusahaan kosmetik yang berbasis di New York, AS, Coty Inc, saat ini sedang dalam pembicaraan dengan bintang televisi fenomenal, Kim Kardashian West (Foto: Kim Kardashian)
Foto: EPA
Perusahaan kosmetik yang berbasis di New York, AS, Coty Inc, saat ini sedang dalam pembicaraan dengan bintang televisi fenomenal, Kim Kardashian West (Foto: Kim Kardashian)

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Perusahaan kosmetik yang berbasis di New York, AS, Coty Inc, saat ini sedang dalam pembicaraan dengan bintang televisi fenomenal, Kim Kardashian West. Mereka melihat adanya peluang dan potensi kolaborasi bersama dengan Kim untuk produk kecantikan mereka. 

Dilansir di laman Reuters, Kamis (4/6), perusahaan itu tengah membuat pengajuan peraturan itu kepada Kim pada Rabu (3/6) waktu setempat. Diketahui, perusahaan kosmetik itu telah memiliki saham mayoritas di saudara tiri West, makeup dan skincare Kylie Jenner, yang dibeli tahun lalu dengan harga 600 juta dollar AS. 

Baca Juga

Baru-baru ini, perusahaan ini dikabarkan berada di bawah pengawasan setelah majalah Forbes menuduh bahwa Jenner telah melebih-lebihkan nilai merek kosmetiknya. Chief executive officer baru Coty dalam sebuah pernyataan, pada Senin (31/5) menganggap tuduhan itu merupakan sebuah misteri baginya.

Saham perusahaan itu kemudian naik hampir 7 persen pada Rabu (3/6) lalu, setelah kemungkinan adanya kolaborasi lain dengan Kim. Hal ini menambah keuntungan 20 persen dalam saham Coty yang terlihat pada awal pekan ini. Hal ini juga kemungkinan disebabkan adanya penunjukkan Peter Harf sebagai CEO baru.

Meskipun demikian, Coty menyebut tidak ada jaminan bahwa kesepakatan atau kolaborasi akan tercapai. Perusahaan itu pun tidak memberikan rincian lebih lanjut.

Kim Kardashian West, dikenal karena mendokumentasikan kehidupannya bersama saudara perempuannya di acara televisi “Keeping Up the the Kardashians”. Dia meluncurkan produk kosmetiknya sendiri pada 2017, dua tahun setelah Jenner berhasil terjun ke industri kecantikan.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement