REPUBLIKA.CO.ID, BRASILIA - Presiden Brasil Jair Bolsonaro dalam keadaan sehat setelah dinyatakan positif Covid-19 awal pekan ini, kantor pers kepresidenan mengatakan pada Kamis (9/7) waktu setempat.
"Presiden Jair Bolsonaro, didiagnosis dengan Covid-19 pada 7 Juli, membaik, tanpa komplikasi," bunyi pernyataan itu.
"Dia dalam keadaan sehat dan terus dipantau secara rutin oleh tim medis kepresidenan," demikian menurut pernyataan tersebut.
Jair Bolsonarodalam sebuah wawancara televisi pada Selasa (7/7) mengaku positif terinfeksi Covid-19. Pengumuman itu ia sampaikan setelah sebelumnya pada Senin (6/7) ia mengatakan kembali menjalani tes Covid-19 dan meyakini bahwa paru-parunya "bersih".
Pernyataan itu ia ungkapkan setelah beberapa media di Brasil memberitakan Bolsonaro mengidap gejala mirip Covid-19. Bolsonaro berulang kali menganggap ringan dampak penyakit menular itu, meskipun Brasil telah menjadi salah satu pusat penyebaran Covid-19 dunia.