Senin 27 Jul 2020 05:40 WIB

Emil Gowes Sambil Bagikan Masker

Rombongan melakukan sosialisasi protokol kesehatan 3M

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Hiru Muhammad
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengikuti kegiatan bersepeda bersama pendiri Jabar Bergerak Atalia Praratya Ridwan Kamil dan pengurus Jabar Bergerak tingkat provinsi di Kota Bandung, Ahad (26/7). Dalam kegiatan tersebut dilakukan sosialisasi 3M, memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.
Foto: Humas Provinsi Jawa Barat
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengikuti kegiatan bersepeda bersama pendiri Jabar Bergerak Atalia Praratya Ridwan Kamil dan pengurus Jabar Bergerak tingkat provinsi di Kota Bandung, Ahad (26/7). Dalam kegiatan tersebut dilakukan sosialisasi 3M, memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG--Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil mengikuti kegiatan bersepeda alias gowes bersama Pendiri Jabar Bergerak Atalia Praratya Ridwan Kamil dan pengurus Jabar Bergerak tingkat provinsi di Kota Bandung, Ahad (26/7).

Rute yang dilewati rombongan mulai dari Sekretariat Harian Jabar Bergerak di Hotel Grand Preanger, menyusuri Jalan Tamblong kemudian berbelok ke Jalan Lengkong Kecil, lalu Jalan Sunda, Jalan Bangka, Jalan Lombok, Jalan Bawean, Jalan Banda, Gedung Sate (Jalan Diponegoro), Gedung Dekranasda Jabar (Jalan Ir. H. Juanda/Dago), Simpang Dago, Jalan Siliwangi, Jalan Tamansari, Jalan Wastukencana, hingga Gedung Pakuan.

Di Gedung Dekranasda Jabar, rombongan melakukan sosialisasi protokol kesehatan 3M yakni memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan serta membagikan masker kepada pesepeda dan warga yang berada di sekitar lokasi.

Menurut Pria yang akrab disapa Emil ini, agenda gowes menjadi salah satu caranya untuk menjaga kebugaran di sela aktivitasnya sebagai pejabat publik, terutama untuk meningkatkan imunitas di tengah pandemi Covid-19.

"Sambil berolahraga untuk menjaga kesehatan dan imunitas, kami memanfaatkan waktu untuk keliling kota Bandung sambil bersosialisasi 3M, memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak,” kata Emil.

Sedangkan menurut Atalia, berolahraga sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh. Namun, protokol kesehatan tetap harus diperhatikan selama berolahraga di masa pandemi Covid-19.

“Saya keliling Kota Bandung dengan teman-teman bersepeda karena penting sekali untuk kita menjaga kondisi tubuh, daya tahan tubuh, di masa pandemi seperti sekarang,” kata Atalia. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement