REPUBLIKA.CO.ID JAKARTA -- Dua kelompok massa terlibat pertikaian fisik di Jalan Cipinang Muara, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Jumat malam. Kericuhan dilaporkan berlangsung sekitar pukul 21.15 WIB di RT15 RW03 Cipinang Muara dekat SMKN 50 Jakarta Timur.
"Marah-marah dah tuh. Nggak tahunya dia balik pergi, ternyata dia bawa tiga orang lagi nantangin ke sini. Pukul anak sini sama satu orangnya gede tuh. Teman-temanya bantuin," kata salah satu warga setempat Sardi (40). Belum diketahui penyebab pasti peristiwa tersebut. Namun saksi lainnya menyebut jika kericuhan dipicu aksi perampasan barang kredit oleh penagih utang.
Sejumlah warga tampak membawa potongan bambu umbul-umbul bendera yang digunakan sebagai senjata. Warga menyisir Jalan Cipinang Muara untuk mencari kelompok lawan.
"Kalau anak-anak kita salah, ya silahkan saja ke penegak hukum juga. Jadi kalau anak saya salah, silahkan proses hukum. Tapi kalau dia benar, tunggu dulu. Apapun saya hadapi," ujar salah satu warga.
Sejumlah kaca rumah dan gerobak dorong di lokasi kejadian tampak mengalami kerusakan. Belum diketahui adanya korban. Hingga berita ini dibuat, belum ada komentar resmi kepolisian terkait kejadian itu.