REPUBLIKA.CO.ID, SAMARINDA -- Kasus positif Covid-19 di Provinsi Kalimantan Timur terus mengalami pergerakan naik dengan adanya tambahan 114 kasus berdasarkan rilis harian Satuan Tugas Covid-19, Selasa (29/9). Juru bicara satgas Covid-19 Provinsi Kaltim, Andi Muhammad Ishak menyampaikan akumulasi kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di wilayahnya mencapai 8.438 kasus.
"Tambahan kasus baru tersebar di Kutai Kartanegara 44 kasus, Kutai Timur tiga kasus, Balikpapan dua kasus, Bontang sembilan kasus, dan Samarinda 56 kasus," kata Andi saat menyampaikan rilis harian.
Menurut dia, potensi bertambahnya kasus cukup besar, mengingat masih ada belasan ribu sampel usap (swab) yang masih menunggu hasil dari lab. "Tingginya kasus karena ketatnya pelacakan yang dilakukan kabupaten dan kota, dan pemeriksaan sampel dari kasus suspek yang kini tidak hanya dilakukan di laboratorium milik pemerintah," ujarnya.
Untuk kasus sembuh dilaporkan bertambah sebanyak 49 kasus dengan sebaran di Berau dua kasus, Kutai Kartanegara 19 kasus, Kutai Timur 10 kasus, Paser lima kasus, dan Bontang 13 kasus. Sementara kasus meninggal juga terjadi tambahan sebanyak 11 orang, yakni di Balikpapan enam, Bontang satu,dan Samarinda empat.
Dengan demikian, jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kaltim sebanyak 8.438, dengan perincian 5.521 kasus dinyatakan sembuh, 2.605 kasus masih menjalani perawatan, dan 312 kasus dilaporkan meninggal dunia.