Kamis 12 Nov 2020 15:54 WIB

Jabar Terus Berupaya Tingkatkan Testing Covid-19

Tingkat kesembuhan (case recovery rate) di Jabar naik dalam dua pekan terakhir.

Setiawan Wangsaatmaja
Setiawan Wangsaatmaja

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Dari data periode 2-8 November 2020, terdapat tiga daerah zona merah (risiko tinggi) di Jabar. Zona Risiko Tinggi minggu ini di Jawa Barat ada tiga kabupaten/kota, yaitu Kota Bekasi, Kabupaten Bekasi, dan Kabupaten Karawang

Demikian disampaikan Setiawan Wangsaatmaja, Ketua Pelaksana Komite Kebijakan Penanganan Covid-19, Jabar, dalam keterangannya yang diterima Republika.co.id, belum lama ini.  "Zona Risiko Tinggi minggu ini di Jawa Barat ada tiga kabupaten/kota, yaitu Kota Bekasi, Kabupaten Bekasi, dan Kabupaten Karawang," ucap Setiawan.

Sedangkan untuk zona oranye (risiko sedang), sebut dia, ada 17 kabupaten/kota. Yaitu Kabupaten Bogor, Sukabumi, Bandung, Tasikmalaya, Ciamis, Kuningan, Cirebon, Majalengka, Subang, Purwakarta, Bandung Barat, Pangandaran, serta Kota Bogor, Bandung, Cirebon, Depok, dan Cimahi. 

Sementara untuk zona kuning (risiko rendah) ada tujuh kabupaten/kota yaitu Kabupaten Cianjur, Garut, Sumedang, Indramayu, serta Kota Sukabumi, Tasikmalaya, dan Banjar. 

"Tentu saja perlu upaya bersama untuk bisa menekan (level kewaspadaan). Namun Jabar pun bisa meningkatkan dari Risiko Sedang menjadi Risiko Rendah cukup banyak. Semoga kami bisa terus meningkatkan cakupan dari Risiko Rendah ini," kata Setiawan. 

Dalam rapat mingguan ini, Setiawan juga menyampaikan enam kategori KPI (Key Performance Indicators) alias rapor yang diberikan kepada Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 masing-masing daerah di Jabar, yakni test, trace, treatment, prevention, governance, dan results. 

Untuk kategori test, daerah terbaik antara lain Kota Bekasi, Kota Cirebon, dan Kota Bogor. Dasar perhitungan dari variabel kategori ini di antaranya 1.000 tes metode Polymerase Chain Reaction (PCR) per 1 juta penduduk per minggu dan 80 persen fasilitas pelayanan kesehatan mampu melakukan pengambilan spesimen swab test. 

Selain itu, Setiawan berujar, tingkat kesembuhan (case recovery rate) di Jabar naik dalam dua pekan terakhir. Merujuk data Dinas Kesehatan Jabar, tingkat kesembuhan Jabar per 8 November 2020 adalah 73,0 persen. Sementara tingkat kematian (case fatality rate) Jabar per 8 November 2020 adalah 1,90 persen. 

"Kami saat ini tengah melakukan konfirmasi terhadap data-data (tingkat kesembuhan tiap daerah). Jadi apakah data ini sudah semuanya, karena kami yakin sebetulnya tingkat kesembuhan di Jawa Barat ini seharusnya lebih dari data yang saat ini kami dapatkan," ucap Setiawan. 

Untuk Angka Reproduksi Efektif (Rt) per 6 November 2020, Setiawan mengatakan Jabar berada di angka 1,25 dengan rata-rata periode 24 Oktober hingga 6 November 2020 adalah 0,88. 

Terkait swab test metode PCR di Jabar, telah dilakukan 564.007 tes berdasarkan data Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Jabar (Pikobar) per Senin (9/11) pukul 14:00 WIB. 

Setiawan menegaskan, Jabar juga terus berupaya meningkatkan kapasitas testing metode PCR setiap minggunya. "Sehingga kami bisa memastikan bahwa Jabar ini risikonya seperti apa," ujarnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement