Ahad 06 Dec 2020 19:27 WIB

Usai Pulih dari Covid-19, Pogba: Mudah Lelah

Paul Pogba terjangkit Covid-19 Agustus lalu

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Agung Sasongko
Paul Pogba dari Manchester United
Foto: EPA-EFE/PETER POWELL
Paul Pogba dari Manchester United

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Paul Pogba mengungkapkan perasaannya usai terjangkit Covid-19. Gelandang Manchester United itu merasa jadi mudah lelah setelah pulih dari virus corona. Pemain internasional Prancis itu terjangkit Covid-19 Agustus lalu, yang memaksanya absen membela tim nasional pada jeda internasional dan menjalani karantina.

''Itu aneh. Sulit menjelaskannya karena kalian tidak akan paham. Bahkan saat latihan, saya bilang ke pelatih kebugaran kalau saya merasa aneh. Saya cepat lelah dan bernafas dengan cepat,'' ungkap Pogba, dikutip dari Skysports, Ahad (6/12).

Baca Juga

Ia mengatakan, pertandingan pertama setelah pulih dari Covid-19, sempat tak kuat berlari. Pemain berusia 27 tahun itu bahkan sempat bilang ke Ole Gunnar Solskjaer, nafasnya cepat habis dan membutuhkan waktu lama untuk mengembalikan kebugarannya.

Karena itu, dirinya senang sudah bisa kembali bermain normal di tim dan mencetak gol untuk MU saat mengalahkan West Ham 3-1. Dalam pertandingan di London Stadium, Ahad (6/12) dini hari itu, Pogba mengaku sudah menemukan ritme permainannya. Ia mengatakan sudah merasa jauh lebih baik.

''Saya merasa bisa melakukan sesuatu lagi, mengontrol pertandingan, mendapatkan bola. Itu yang saya suka, diri saya sendiri,'' kata Pogba.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement