Rabu 23 Dec 2020 17:39 WIB

Latar Belakang Sama Diharapkan Mudahkan Menhan-Wamenhan

Wamenhan berjanji bertanggung dalam mengelola anggaran yang cukup besar di Kemenhan.

Rep: Dessy Suciati Saputri   / Red: Ratna Puspita
Presiden Joko Widodo Memberikan ucapan selamat kepada Wakil Menteri Pertahanan Letjen TNI Muhammad Herindra seusai acara pelantikan Menteri dan Wakil Menteri di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (23/12).
Foto: BPMI Setpres/Laily Rachev
Presiden Joko Widodo Memberikan ucapan selamat kepada Wakil Menteri Pertahanan Letjen TNI Muhammad Herindra seusai acara pelantikan Menteri dan Wakil Menteri di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (23/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Menteri Pertahanan yang baru saja dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) Muhammad Herindra berharap latar belakang sama yang sama dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto akan memudahkan dalam pekerjaan. Herindra dan Prabowo sama-sama berasal dari kemiliteran.

Tidak hanya dari militer, menhan dan wamenhan pernah menjadi komandan jenderal (danjen) Kopassus. Jika Prabowo menjabat danjet baret merah pada 1995-1998 maka Herindra pada 2015-2016.

Baca Juga

“Kami sama-sama dari militer, mudah-mudahan dengan ada kesamaan background ini akan memudahkan kami nanti untuk membawa misi dari Kementerian Pertahanan,” ujar dia usai pelantikan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/12).

Menurutnya, latar belakangnya tersebut akan membantunya dalam menjalankan tugas sebagai wamenhan. Usai pelantikan, ia mengaku akan menemui menteri pertahanan terlebih dahulu membahas berbagai program yang tengah dijalankan.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement