Senin 28 Dec 2020 17:32 WIB

BTS Jadi Penyanyi Bereputasi Terbaik di Korea Selatan

BTS menjadi bintang paling populer dengan reputasi terbaik di Korea Selatan.

Rep: Santi Sopia/ Red: Nora Azizah
Foto: Grup KPop BTS
Foto: Wikimedia
Foto: Grup KPop BTS

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Institut Penelitian Bisnis Korea merilis peringkat dari reputasi penyanyi di Korea Selatan di akhir tahun. Dalam daftar tersebut, dua di antaranya BTS dan Blackpink menduduki tiga posisi teratas. Seperti diketahui, ranking ini dibuat untuk mengetahui bintang paling populer di Korea Selatan.

Grup K-pop paling fenomenal di dunia, Bangtan Boys (BTS) berada di puncak rating. Hal itu sekaligus mempertahankan reputasinya di dalam daftar untuk bulan ini. BTS mendapatkan indeks reputasi 14.129.164.

Baca Juga

Di posisi kedua ada penyanyi Trot Im Young Woong, yang mempertahankan posisinya dengan jumlah indeks 10.573.509. Sementara, Blackpink dari YG Entertainment berada di urutan ke tiga dengan indeks reputasi brand 7.999.418 untuk bulan ini.

Indeks K-pop femme fatale ini meningkat 29,97 persen dibandingkan dengan angka yang diproduksi band tersebut pada November, menurut The News Trace, dilansir Senin (28/12). Kemudian, girlband TWICE berada di bawqh Blackpink, dan diikuti Young Tak yang berhasil masuk Top 5 untuk daftar bulan ini.

Peringkat reputasi dari penyanyi tersebut ditentukan melalui berbagai faktor, di antaranya melalui data yang dikumpulkan oleh lembaga dari 27 November hingga 27 Desember. Kemudian juga dikumpulkan dari analisis liputan media penyanyi, interaksi, partisipasi konsumen, hingga indeks kesadaran masyarakat.

BTS membuktikan eksistensinya di kancah musik K-pop bulan ini, dari mengantongi Daesang di acara penghargaan utama negara itu, hingga merilis remix “Dynamite Holiday”. BTS juga menjadi grup yang paling dikenal di kancah dunia asal Korea Selatan.

Bersamaan dengan itu, Blackpink terus membuat kagum penggemar meskipun agak landai. Penggemar merindukan mereka untuk segera kembali ke panggung. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement