Ahad 24 Jan 2021 14:49 WIB

Dirut Batik Air Tutup Usia

Direktur Utama Batik Air meninggal dunia di sebuah rumah sakit di Tangerang, Banten.

Direktur Utama Batik Air Achmad Lutfie. Direktur Utama Batik Air Achmad Lutife meninggal dunia pada Sabtu (23/1) di sebuah rumah sakit di Tangerang, Banten.
Foto: Republika/Rahayu Subekti
Direktur Utama Batik Air Achmad Lutfie. Direktur Utama Batik Air Achmad Lutife meninggal dunia pada Sabtu (23/1) di sebuah rumah sakit di Tangerang, Banten.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur Utama Batik Air, Achmad Luthfie meninggal dunia pada Sabtu (23/ 01) pukul 21.08 WIB di salah satu rumah sakit di Tangerang, Banten.

Corporate Communications Strategic Lion Air Group Danang Mandala Prihantoro menyatakan, seluruh manajemen, karyawan, awak pesawat Batik Air dan Lion Air Group menyampaikan rasa duka cita mendalam. Seluruh jajaran Batik Air dan Lion Air Gorup juga senantiasa mengiringkan doa terbaik kepada almarhum Achmad Luthfie.

Baca Juga

"Almarhum Achmad Luthfie merupakan sahabat, teman, kerabat serta tim seperjuangan dan salah satu atau seorang bagian yang tidak terpisahkan dari perjalanan perusahaan Lion Air Group sejak berdiri hingga saat ini," kata Danang dalam keterangan resmi di Jakarta, Ahad (24/1).

Batik Air memohon dengan segala keikhalasan dan keridhaan semua pihak untuk mendoakan yang terbaik dan memaafkan segala kesalahan dan kekhilafan almarhum Achmad Lutfie.

 

sumber : ANTARA
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement