Ahad 06 Jun 2021 13:57 WIB

Wonderful Indonesia Kembali Disajikan di Beijing

Salah satu yang ditampilkan adalah creative art showsase flower printing.

Wonderful Indonesia Digar di KBRI Beijing, Sabtu (5/6).
Foto: Dokumentasi KBRI Beijing
Wonderful Indonesia Digar di KBRI Beijing, Sabtu (5/6).

REPUBLIKA.CO.ID,  BEIJINGSejumlah hidangan tradisional menjadi pelengkap persembahan Wonderful Indonesia di kalangan para istri duta besar dan duta besar wanita di Beijing, China, Sabtu (5/6). Acara ini menghadirkan khazanah seni, budaya, pergelaran busana batik dan kebaya, produk dan keanekaragaman kuliner pada “Spouses of Head of Mission Event” atau SHOM. 

Tuan rumah SHOM kali ini adalah Wiwik Oratmangun, istri Duta Besar RI untuk China Djauhari Oratmangun. Wiwik mengajak seluruh tamu mengenal keunikan dan kekayaan budaya Indonesia melalui industri kreatif yang terus dipromosikan Indonesia di kancah domestik dan global.

Salah satu yang ditampilkan adalah creative art showsase flower printing karya Wiwik. Karya itu tercetak pada busana serta aksesoris seperti tas dan masker. Kreasi tersebut diciptakannya pada masa pandemi.

Salah satu peserta yang ikut berbagi kisah adalah istri dubes Rumania, Ibu Constantinescu. Ia pernah tinggal di Indonesia selama 11 tahun. 

"Indonesia dapat disimpulkan dalam satu kata, yaitu kindness," katanya. Ia juga mengatakan, orang Indonesia itu sangat baik dan unik.

Keindahan batik diperagakan  para model yang tak lain adalah para staf KBRI dan DWP KBRI Beijing serta Ibu anggota BIG. Berbagaiproduk unggulan Indonesia yang selama ini telah eksis di pasar China ikut disajikan. Produk itu antara lain, kopi, wafer, dan kerupuk udang.

Para tamu juga turut menyantap hidangan khas Indonesia seperti rendang, sate ayam, soto ayam, ikan acar kuning, selada padang dengan minuman pembuka wedang sereh.

SHOM bertujuan memberikan aspirasi, motivasi, dan pemberdayaan untuk saling mengenal budaya satu sama lain. Acara inj  ini ditutup dengan pembagian suvenir selendang berlukis kreasi Wiwik.

 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement