VIVA – Artis Luna Maya selama ini dikenal sebagai seorang artis yang serba bisa. Ya, Luna dikenal sebagai seorang pemain film, model, presenter, dan bahkan penyanyanyi. Kemampuan Luna untuk berkarier di dunia hiburan telah mampu mengangkat namanya menjadi sosok yang terkenal.
Selain sukses berkarier sebagai seorang aktris, Luna juga diketahui memiliki beberapa bisnis. Ya, Luna mampu mengumpulkan pundi-pundi uang tidak hanya dari pekerjaannya sebagai seorang artis, tetapi juga pebisnis.
Saat ini, Luna tampaknya semakin produktif, ia akan merilis Non-Fungible Token (NFT) karya digitalnya dengan jumlah terbatas, yakni hanya 10 item.
Tokau, perusahaan asal Jepang, mengumumkan kerja sama dengan Luna Maya, untuk meluncurkan NFT karya digital orisinal, dengan didukung oleh Gushcloud International.
NFT karya digital Luna diproduksi oleh Tokau, perusahaan yang telah berpengalaman dalam pembuatan berbagai NFT karya digital untuk para selebriti Jepang.
Luna akan memasarkan NFT karyanya secara eksklusif di platform jual beli NFT, Bakery Swap. Para penggemar dapat mendukung Luna dengan mengoleksi karya digital orisinal Luna Maya.
"Kerja sama ini hanyalah awal dari inisiatif NFT yang sudah kami siapkan. Kami dan Luna Maya sudah berdiskusi untuk beberapa proyek NFT lainnya. Kami berharap kerja sama ini membuka pintu untuk lebih banyak selebriti dan kreator Tanah Air untuk meluncurkan karya digital dan NFT-nya ke mancanegara," kata Oddie Randa, Country Director Gushcloud Indonesia, dalam keterangan tertulis yang diterima VIVA, Senin, 14 Juni 2021.
Melalui unggahan di Instagram-nya pada awal Juni 2021 lalu, Luna Maya mengungkapkan antusiasmenya dalam perilisan NFT karya digitalnya dan mengajak para penggemar untuk menantikan peluncurannya.
“Hai semuanya, saya sangat bersemangat untuk segera meluncurkan NFT saya bersama Tokau di Bakery Swap,” kata Luna kepada para pengikut Instagramnya.
Sebagai informasi, NFT merupakan representasi digital dari suatu aset yang tidak dapat dipertukarkan di dunia nyata. Sejak tahun 2014, popularitas NFT di dunia maya terus meningkat.