Senin 27 Sep 2021 16:48 WIB

Jadi Juri 'The Voice', Ariana Grande Dijapri Blake Shelton

Ariana Grande jadi pelatih baru di The Voice musim 21.

Rep: Farah Noersativa/ Red: Reiny Dwinanda
Penyanyi Ariana Grande menggantikan Nick Jonas sebagai juri The Voice.
Foto: EPA
Penyanyi Ariana Grande menggantikan Nick Jonas sebagai juri The Voice.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Penyanyi Ariana Grande akan bergabung dengan pelatih "The Voice" untuk musim ke-21. Pelantun tembang "Thank U, Next" itu menggantikan posisi yang ditinggalkan Nick Jonas.

"Kejutan!!! saya sangat senang, terhormat, bersemangat untuk bergabung dengan @kellyclarkson @johnlegend @blakeshelton musim depan ~ season 21 dari @nbcthevoice ! [Emoji hati putih] @nickjonas kami akan merindukanmu," tulis Grande melalui akun Twitter-nya, dilengkapi dengan fotonya di kursi panas juri, dilansir laman Fox News, Senin (27/9).

Baca Juga

Sebelumnya, Grande mengaku sempat dijapri Blake Shelton, satu-satunya coach "The Voice" yang bertahan sejak musim pertama kompetisi. Apa isinya?

Menurut Grande, Shelton menyebut dia akan menggantikan bintang musik country itu sebagai juri di "The Voice". Grande membagikan tangkapan layar pesan teks Shelton ke Instagram belum lama ini.

 

 

 

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ النَّبِيّٖنَ لَمَآ اٰتَيْتُكُمْ مِّنْ كِتٰبٍ وَّحِكْمَةٍ ثُمَّ جَاۤءَكُمْ رَسُوْلٌ مُّصَدِّقٌ لِّمَا مَعَكُمْ لَتُؤْمِنُنَّ بِهٖ وَلَتَنْصُرُنَّهٗ ۗ قَالَ ءَاَقْرَرْتُمْ وَاَخَذْتُمْ عَلٰى ذٰلِكُمْ اِصْرِيْ ۗ قَالُوْٓا اَقْرَرْنَا ۗ قَالَ فَاشْهَدُوْا وَاَنَا۠ مَعَكُمْ مِّنَ الشّٰهِدِيْنَ
Dan (ingatlah), ketika Allah mengambil perjanjian dari para nabi, “Manakala Aku memberikan kitab dan hikmah kepadamu lalu datang kepada kamu seorang Rasul yang membenarkan apa yang ada pada kamu, niscaya kamu akan sungguh-sungguh beriman kepadanya dan menolongnya.” Allah berfirman, “Apakah kamu setuju dan menerima perjanjian dengan-Ku atas yang demikian itu?” Mereka menjawab, “Kami setuju.” Allah berfirman, ”Kalau begitu bersaksilah kamu (para nabi) dan Aku menjadi saksi bersama kamu.”

(QS. Ali 'Imran ayat 81)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement