Jumat 08 Oct 2021 20:08 WIB

Capaian Teranyar Luka Modric di Real Madrid

Modric di posisi 6 dalam rekor pemain usia lebih dari 35 tahun dengan caps terbanyak.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Luka Modric dari Real Madrid.
Foto: AP Photo/Jon Super
Luka Modric dari Real Madrid.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Seiring bertambahnya usia, pesepak bola terkadang mulai mengalami kesulitan untuk bisa bersaing dalam perebutan di tim inti sebuah klub. Namun, anggapan ini sepertinya tidak berlaku bagi Luka Modric di Real Madrid.

Gelandang asal Kroasia itu menorehkan rekor baru bersama Madrid. Catatan yang bahkan tidak bisa ditorehkan oleh sejumlah legenda Los Blancos, seperti Iker Cassilas, Raul Gonzalez, hingga Sergio Ramos.

Mantan gelandang Tottenham Hotspur itu menempati peringkat keenam dalam rekor pemain veteran atau dalam usia lebih dari 35 tahun dengan koleksi caps terbanyak dalam sejarah Real Madrid.

Laga kontra Espanyol, akhir pekan lalu, menjadi laga ke-55 Modric bersama Madrid setelah menginjak usia 35 tahun. Di laga tersebut, Modric tampil sebagai starter dan ditarik keluar pada menit ke-61.

Modric, yang genap berusia 36 tahun pada awal bulan lalu tersebut, menyalip catatan 54 caps milik Amancio usai menginjak usia di atas 35 tahun. Dalam sejarah Los Blancos hanya ada lima pemain yang mengoleksi caps lebih banyak dibanding Modric saat telah berusia lebih dari 35 tahun.

Posisi pertama di kategori ini ditempati Paco Buyo, yang mengemas 160 penampilan setelah berulang tahun ke-35. Kemudian diikuti Ferenc Puskas (120 caps), Alfredo Di Stefano (99 penampilan), Miguel Angel (93 caps), dan terakhir Gento (69 pertandingan).

''Di era sepak bola modern, apa yang ditorehkan Modric ini terbilang cukup impresif. Dalam usia 36 tahun, Modric terbukti masih mampu bersaing di tim utama Los Blancos. Gelandang timnas Kroasia itu menorehkan sesuatu yang tidak bisa dicapai oleh Iker Cassilas, Raul Gonzalez, dan Sergio Ramos,'' tulis laporan Marca, Jumat (8/10).

Modric pun masih memiliki peluang besar untuk menajamkan catatannya dalam kategori ini. Pada musim lalu, Modric tercatat tampil di 48 laga dari 52 partai yang dilakoni Los Blancos di semua ajang.

Sedangkan pada awal musim ini, Modric sudah mengemas tujuh penampilan dan menyumbang satu assist di semua ajang.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement