Sabtu 19 Feb 2022 15:21 WIB

Rayakan Milad Ke-7, Sekolah PresGo Bertekad Ciptakan Leader Berkarakter Islami

Selain berkarakter islami, juga berwawasan global.

Sekolah Prestasi Global Depok.
Foto: Dok Sekolah PresGo
Sekolah Prestasi Global Depok.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK – Sekolah Prestasi Global (PresGo) Depok merayakan hari jadi (milad) ke-7 pada 16 Februari 2022. Sekolah yang berada di bawah naungan Yayasan Graha Cendekia itu beralamat di Jalan Palem nomor 1, Rangkapan Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok.

Pengurus Yayasan Graha Cendekia, Radifan Cakra mengatakan, sejarah  Sekolah Prestasi Global  diawali dengan pendirian TK Prestasi  yang beralamat di Jalan Raya Sawangan nomor 8, Kelurahan Rangkapan Jaya Baru, pada pada 1 Desember 2007. Ketika itu, gedung sekolah masih ngontrak di sebuah ruko.

“Ada dua tujuan kami mendirikan TK Prestasi. Pertama,  untuk mencerdaskan anak-anak bangsa berbasis Islami. Kedua, untuk mempersiapkan pemimpin masa depan yang berkarakter Islami dan berwawasan global,” kata Radifan kepada pers di sela acara syukuran milad ke-7 Sekolah Prestasi Global, Sabtu (19/2).

Radifan menambahkan, dengan cara demikian, Sekolah TK Prestasi ingin mempersiapkan para siswanya  untuk menjadi pemimpin  dengan pondasi yang kuat sarta berkarakter.  Sebab, pembentukan pola pikir dan perilaku itu yang paling penting pada tingkat pendidikan dasar, terutama TK , SD, SMP dan SMA. “Mungkin 15-20 tahun lagi mereka menjadi pemimpin di manapun, mereka sudah mempunyai pondasi yang kuat, dengan karakter religius, serta berwawasan nasional plus siap menghadapi era global” ujarnya.

Dalam waktu singkat, TK Prestasi terus berkembang. Tahun 2014, TK Prestasi  pindah ke gedung baru milik sendiri yang berlokasi di Jalan Palem nomor 1, Rangkapan Jaya (lokasi Sekolah Prestasi Global saat ini, Red).

Tahun berikutnya, tepatnya tanggal 16 Februari 2015, Yayasan Graha Cendekia mendirikan SD Prestasi Global. “Tanggal inilah yang kemudian dijadikan hari kelahiran Sekolah Prestasi Global, dan tahun 2022 ini kami merayakan milad ke-7,” tutur Radifan dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Sekolah  Prestasi Global, kata Radifan, terus berkembang pesat. “Tahun 2021, SD Prestasi Global meluluskan angkatan pertama. Tahun 2021 pula, Sekolah Prestasi Global membuka jenjang SMP,” ungkapnya.

Dalam tujuh tahun usianya, Sekolah Prestasi Global terus melakukan berbagai upaya dan terobosan sebagai bagian dari ikhtiar menciptakan calon pemimpin yang berkarakter Islami dan berwawasan global. “Sebagai contoh, pada tahun 2020, Sekolah Prestasi Global mendirikan tiga institusi pendukung, yakni PresGo Psikologi Center (PPC), PresGo  Daring Center (PDC), dan PresGo Islamic Center (PIC),” paparnya.

PresGo Psikologi Center  (PPC) berfungsi sebagai layanan tambahan untuk siswa-siswi dan juga orang tua/wali, terkait  kesulitan proses belajar yang terkadang ditemui hambatan dalam hal psikis siswa-siswinya. Maka institusi inilah yang berperan untuk menyelesaikan hambatan atau kesulitan tersebut  dengan baik.

PresGo Daring Center (PDC)  berfungsi melayani siswa, guru dan orang tua dalam proses pembelajaran secara daring atau online, agar menjadi proses yang baik dan menyenangkan serta dapat tercapai tujuan pembelajaran itu sendiri. PDC lebih melayani dalam banyak hal seperti penyediaan sarana prasarana daring siswa dan guru, menyiapkan bahan ajar daring yang variatif, kreatif dan menyenangkan untuk siswa siswi, serta mengadakan pelatihan untuk para guru dalam hal pemanfaatan teknologi untuk proses daring tersebut. Juga berfungsi untuk melakukan edukasi kepada para orang tua/wali dalam mendapingi para siswa saat proses belajar mengajar secara daring.

PresGo Islamic Center (PIC) berfungsi  merancang dan merencanakan program keagamaan seperti tahfidz Alquran dan hadits, pemantapan praktik  ibadah, peringatan hari besar Islam (PHBI), pembelajaran BTQ, pelayanan kajian untuk orang tua siswa dan guru, parenting Islami, sosial kemasyarakatan serta direncanakan adanya tabungan umrah bagi siswa dan orang tua yang dikelola bekerja sama dengan bank syariah. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement