Selasa 01 Mar 2022 17:16 WIB

Sistem Informasi Akuntansi Bersinergi Wujudkan Ekonomi Kreatif Berbasis Digital

Universitas BSI memiliki sejumlah keunggulan seperti prodi sistem informasi akuntansi

BSI (Bina Sarana Informatika) telah tumbuh dan berkembang menjadi salah satu universitas terkemuka di Indonesia. Kini BSI dikenal sebagai kampus Universitas BSI.
Foto: istimewa
BSI (Bina Sarana Informatika) telah tumbuh dan berkembang menjadi salah satu universitas terkemuka di Indonesia. Kini BSI dikenal sebagai kampus Universitas BSI.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--BSI (Bina Sarana Informatika) telah tumbuh dan berkembang menjadi salah satu universitas terkemuka di Indonesia. Kini BSI dikenal sebagai kampus Universitas BSI. 

Hari ulang tahun (HUT) BSI ke-34, jadi perayaan yang istimewa dengan mengusung tema ‘Bersinergi Membangun Negeri’. Dies Natalis Universitas BSI merupakan acara tahunan yang selalu dirayakan oleh seluruh civitas akademika.

Baca Juga

Usia yang menembus tiga dekade, merupakan perjalanan yang panjang dan patut mendapatkan apresiasi. Visi dan misi ditetapkan dan dijadikan motivasi untuk terus bekerja keras, berkarya dan berinovasi.

Ketua program studi (prodi) Sistem Informasi Akuntansi, Adi Supriyatna mengatakan, sebagai universitas yang terus berkembang, Universitas BSI memiliki sejumlah keunggulan di antaranya sebagai salah satu perguruan tinggi yang memiliki prodi Sistem Informasi Akuntansi yang banyak menghasilkan alumni sukses berprestasi di bidangnya.

“Prodi Sistem Informasi Akuntansi Universitas BSI dirancang untuk mendukung pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) dan ekonomi kreatif tahun 2033,” ujar Adi, Selasa (1/3/2022).

Lanjutnya, dengan begitu lulusan Universitas BSI memiliki kemampuan dalam mengimplementasikan ilmu pengetahuan sistem informasi akuntansi yang kompeten, kreatif, inovatif dan kompetitif.

“Prospek karier pada program studi Sistem Informasi Akuntansi juga terbentang luas dan dibutuhkan semua perusahaan bahkan instansi pemerintah,” katanya.

Dalam HUT BSI ke-34, Universitas BSI menggelar beberapa kegiatan perlombaan bertajuk ‘Bersinergi Membangun Negeri Mewujudkan Generasi Digital’, salah satunya BSI-Zahir Accounting Competition, yakni kompetisi tingkat Nasional pada bidang Akuntansi, khususnya pemahaman dalam akuntansi dasar dan implementasi aplikasi akuntansi.“Peserta yang mengikuti lomba ini dituntut untuk menjelaskan data akuntansi mulai dari pembuatan database baru, setup master, input transaksi pada modul persediaan, pembelian, penjualan, kas dan bank, buku besar hingga menampilkan laporan keuangan dan analisis bisnis yang diaplikasikan ke Zahir Accounting Versi 6,” jelasnya.

Kenapa prodi Sistem Informasi Akuntansi menjadi penting di era digital seperti sekarang ini? Di era digital saat ini, sangat indentik dengan kebutuhan secara cepat, mudah mengakses segala hal. 

“Berbagai ketetapan terkait pembatasan aktivitas masyarakat selama pandemi, membuat pola hidup masyarakat turut berubah, misalnya cara berkomunikasi yang bergantung pada media digital. Tidak hanya berdampak pada cara komunikasi perseorangan, digitalisasi komunikasi juga berpengaruh pada ranah usaha, termasuk dalam sektor ekonomi kreatif,” katanya.

Berkaitan dengan hal tersebut, sangat mendukung sekali prospek kerja lulusan prodi Sistem Informasi Akuntansi, seperti accounting analyst, accounting software implementor, programmer, entry data manager, akuntan, data scientist, konsultan IT, computerized accounting, cost accounting, business process fundamental, hingga service information system.

“Banyaknya prospek kerja lulusan ini membuat prodi Sistem Informasi Akuntansi memiliki keilmuan yang berfokus kepada aplikasi komputer akuntansi, seperti Zahir Accounting, pemrograman akuntansi, analisis dan perancangan sistem informasi akuntansi, hingga analisis laporan keuangan,” paparnya.

Keterampilan mahasiswa Sistem Informasi Akuntansi Universitas BSI juga dibuktikan dengan keberhasilan prestasinya dalam kompetisi mahasiswa seperti Gunadarma All About Accounting Competition, Accounting Information System Competition, Lomba Nasional Kreativitas Mahasiswa, Kompetisi Video Edukasi Perpajakan, National Paper Competition hingga Pagelaran Mahasiswa Nasional Bidang Tekonologi Informasi dan Komunikasi (GEMASTIK XIV-2021). “Di prodi Sistem Informasi Akuntansi, baik dosen maupun mahasiswanya aktif mengikuti program Merdeka Belajar Kampus Mengajar (MBKM) yaitu magang atau praktik kerja dan studi independen, magang, serta lolos pada program kampus mengajar,” tukasnya.

Selain itu, prodi Sistem Informasi Akuntansi Universitas BSI juga sudah mempersiapkan kurikulum untuk memfasilitasi mahasiswa yang mengikuti program MBKM serta terus menjalin kerja sama dengan dunia usaha, dunia industri dan dunia kerja (DUDIKA).

“Kami dari prodi Sistem Informasi Akuntansi Universitas BSI akan terus berusaha menyelenggarakan pendidikan pada bidang sistem informasi akuntansi yang berkualitas dan mengelola program studi dengan tata kelola yang baik,” katanya.

Prodi Sistem Informasi Akuntansi Universitas BSI juga telah melakukan implementasi kerja sama industri dengan beberapa stakeholder di antaranya dengan PT Zahir Internasional, Preinexus, PT Graha Bumi Hijau, Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP), Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), LSP Informatika, PT Pegadaian (Persero).

 

 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement