REPUBLIKA.CO.ID, TARNEIT -- Masjid Agung Melbourne adalah sebuah mimpi satu dekade lalu. Pintu masjid terbaru Melbourne, Australia akhirnya dibuka setelah penggalangan dana, perencanaan, dan konstruksi yang cukup lama.
Masjid Agung Melbourne yang terletak sekitar 25 kilometer sebelah barat pusat bisnis di Tarneit akan melayani komunitas multikultural yang berkembang. Padang rumput di Wyndham kini telah berubah menjadi pinggiran kota baru yang mulai membangun identitas mereka sendiri yang berbeda dalam waktu kurang dari satu dekade.
Dilansir dari ABC News, Senin (14/3/2022), Presiden Pusat Islam Werribee Rifai Raheem adalah salah satu relawan yang membantu membangun masjid. Dia dan relawan lain memotong rumput di lokasi pembangunan masjid saat masih lahan kosong.
Masjid Agung Melbourne berdiri dengan dana senilai 8,5 juta dolarAS atau setara Rp 121,6 triliun yang sepenuhnya disponsori sumbangan masyarakat. Ada juga proposal untuk membangun balai komunitas dan kompleks olahraga.
“Semua orang berpelukan dan mengekspresikan kesenangan mereka. Ini adalah proyek dari 2008, merupakan pencapaian terbaik saya sepanjang masa yang saya miliki,” ucap Raheem.
Seperti Ibrahima Diouf, ayah empat anak, pindah ke daerah itu hanya karena dekat dengan masjid dan sekolah Islam di seberang jalan. “Sangat penting tetap terhubung dan memiliki tempat seperti ini,” ujarnya.
Ratusan orang berkumpul di Masjid Agung Melbourne untuk hari pembukaan publik perdananya pada Ahad pekan lalu dan Sheikh Saeed Warsama Bulhan berseri-seri. Imam berusia 37 tahun itu sibuk menyapa para tamu dan mendiskusikan tujuannya. Di sisi lain, orang -orang menunggu domba panggang di atas panggangan barbekyu dan balita melemparkan diri mereka ke permainan Bouncy Castle.
“Kami akan mengadakan acara kesehatan, menawarkan konseling, memberikan informasi, dan menyediakan kegiatan dan tempat bermain untuk anak-anak dan remaja,” ucapnya.
Ini bukan hanya tempat ibadah bagi umat Islam. Bukan hanya sekadar tempat ibadah bagi orang tua.
"Ini bukan hanya masjid untuk sekelompok kecil orang. Ini adalah masjid untuk semua orang,” katanya.
https://www.abc.net.au/news/2022-03-14/melbourne-grand-mosque-opens-in-tarneit/100906358