Jumat 18 Mar 2022 17:00 WIB

Harga Bahan Pokok di Pariaman Mulai Naik

Harga bahan pokok di Pariaman diprediksi terus naik hingga Lebaran.

Rep: ANTARA/ Red: Fuji Pratiwi
Pedagang menata sayuran-sayuran di pasar (ilustrasi). Harga bahan pokok di Pariaman, Sumatra Barat, mulai naik jelang Ramadhan.
Foto: ANTARA FOTO/Aditya Pradana
Pedagang menata sayuran-sayuran di pasar (ilustrasi). Harga bahan pokok di Pariaman, Sumatra Barat, mulai naik jelang Ramadhan.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIAMAN -- Harga sejumlah bahan pokok di Pasar Rakyat Kota Pariaman, Sumatra Barat, mulai merangkak naik menjelang Ramadan 1443 Hijriah.

"Sekarang sudah banyak harga bahan pokok yang naik, ini biasa terjadi menjelang bulan puasa, tapi untuk harga cabai sekarang turun," kata seorang pedagang Pasar Rakyat Kota Pariaman Baik Eka Liswati di Pariaman, Jumat (18/3/2022).

Baca Juga

Ia memprediksi harga kebutuhan pokok tersebut akan terus merangkak naik hingga Lebaran nanti mengingat tingginya permintaan masyarakat terutama untuk cabai dan bawang merah. Ia menyebutkan harga bawang merah sebelumnya Rp 12.000/kg sekarang Rp 20.000/kg dan harga bawang putih yang biasanya Rp 24.000/kg menjadi Rp 28.000/kg.

Lalu harga gula dari yang sebelumnya Rp 13.000/kg sekarang Rp 14.000/kg sampai Rp 15.000/kg dan tepung terigu yang biasanya dijual Rp 7. 000/kg menjadi Rp 9.000/kg. Minyak goreng curah yang biasanya Rp 12.000/kg sekarang sudah Rp 16.000/kg dan harga minyak goreng kemasan yang biasanya Rp 14. 000/liter sekarang menjadi Rp 22.000/liter.

Meskipun harga bahan pokok mengalami kenaikan, namun beda halnya dengan cabai merah yang sebelumnya Rp 20.000/kg lalu naik secara bertahap menjadi Rp 50.000/kg sekarang stabil pada harga Rp 44.000/kg. Untuk harga beras lokal saat ini di Pasar Pariaman masih stabil berkisar Rp 13.000/kg, daging sapi Rp 140.000/kg, dan ayam potong Rp 25.000/kg.

Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM Kota Pariaman Alyendra mengatakan, pihaknya akan terus memantau harga kebutuhan pokok di sejumlah pasar yang ada di daerah itu.

"Kami selalu memantau harga kebutuhan pokok di Pariaman setiap hari, hasil pemantauan tersebut kami laporkan kepada pemerintah provinsi," ujarnya.

Ia mengatakan dari pemantauan yang dilakukan ada sejumlah kebutuhan pokok yang mengalami kenaikan dan juga ada yang mengalami penurunan harga menjelang Ramadhan. Adapun harga kebutuhan pokok yang mengalami penurunan harga di antaranya cabai dan telur dari Rp 20 ribu per kilogram menjadi Rp 18 ribu per kilogram yang menurutnya berfluktuasinya harga kebutuhan pokok di daerah itu dipengaruhi oleh pasar.

Ia menambahkan jika kebutuhan pokok tersebut banyak maka harganya turun dan sebaliknya jika banyak permintaan maka harganya pun naik.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يَسْتَفْتُوْنَكَۗ قُلِ اللّٰهُ يُفْتِيْكُمْ فِى الْكَلٰلَةِ ۗاِنِ امْرُؤٌا هَلَكَ لَيْسَ لَهٗ وَلَدٌ وَّلَهٗٓ اُخْتٌ فَلَهَا نِصْفُ مَا تَرَكَۚ وَهُوَ يَرِثُهَآ اِنْ لَّمْ يَكُنْ لَّهَا وَلَدٌ ۚ فَاِنْ كَانَتَا اثْنَتَيْنِ فَلَهُمَا الثُّلُثٰنِ مِمَّا تَرَكَ ۗوَاِنْ كَانُوْٓا اِخْوَةً رِّجَالًا وَّنِسَاۤءً فَلِلذَّكَرِ مِثْلُ حَظِّ الْاُنْثَيَيْنِۗ يُبَيِّنُ اللّٰهُ لَكُمْ اَنْ تَضِلُّوْا ۗ وَاللّٰهُ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيْمٌ ࣖ
Mereka meminta fatwa kepadamu (tentang kalalah). Katakanlah, “Allah memberi fatwa kepadamu tentang kalalah (yaitu), jika seseorang mati dan dia tidak mempunyai anak tetapi mempunyai saudara perempuan, maka bagiannya (saudara perempuannya itu) seperdua dari harta yang ditinggalkannya, dan saudaranya yang laki-laki mewarisi (seluruh harta saudara perempuan), jika dia tidak mempunyai anak. Tetapi jika saudara perempuan itu dua orang, maka bagi keduanya dua pertiga dari harta yang ditinggalkan. Dan jika mereka (ahli waris itu terdiri dari) saudara-saudara laki-laki dan perempuan, maka bagian seorang saudara laki-laki sama dengan bagian dua saudara perempuan. Allah menerangkan (hukum ini) kepadamu, agar kamu tidak sesat. Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.”

(QS. An-Nisa' ayat 176)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement