Senin 28 Mar 2022 15:01 WIB

Tesla akan Tangguhkan Produksi Pabrik di Shanghai

Pemerintah kota Shanghai akan melakukan penguncian dalam dua tahap.

Kendaraan Tesla berjajar di perakitan dalam gigafactory Tesla di Shanghai, China, Selasa (7/1).
Foto: Ding Ting/Xinhua via AP
Kendaraan Tesla berjajar di perakitan dalam gigafactory Tesla di Shanghai, China, Selasa (7/1).

REPUBLIKA.CO.ID, SHANGHAI -- Tesla Inc berencana menangguhkan produksi di pabriknya di Shanghai setidaknya satu hari. Penangguhan produksi ini karena akan ada penguncian dalam dua tahap untuk melakukan pengujian Covid-19, demikian dilaporkan Bloomberg, dikutip Reuters, Senin (28/3/2022). 

Produksi Tesla di pabrik akan dihentikan pada Senin (28/3/2022), kata laporan itu, mengutip orang-orang yang mengetahui masalah tersebut, menambahkan bahwa pembuat mobil listrik belum memberi tahu pekerja apakah akan memperpanjang penangguhan setelah hari Senin.Tesla tidak segera menanggapi permintaan komentar dari Reuters.

Baca Juga

Pemerintah Kota Shanghai mengatakan pada Ahad (27/3/2022), semua perusahaan dan pabrik akan menangguhkan produksi atau bekerja dari jarak jauh selama penguncian.

Awal bulan ini Tesla harus menghentikan produksi di pabrik selama dua hari karena China memperketat pembatasan Covid-19. Perusahaan kemudian mengatakan sedang mencoba yang terbaik untuk menjaga produksi tetap berjalan di pabrik tersebut.

 

sumber : Antara/Reuters
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاَذَانٌ مِّنَ اللّٰهِ وَرَسُوْلِهٖٓ اِلَى النَّاسِ يَوْمَ الْحَجِّ الْاَكْبَرِ اَنَّ اللّٰهَ بَرِيْۤءٌ مِّنَ الْمُشْرِكِيْنَ ەۙ وَرَسُوْلُهٗ ۗفَاِنْ تُبْتُمْ فَهُوَ خَيْرٌ لَّكُمْۚ وَاِنْ تَوَلَّيْتُمْ فَاعْلَمُوْٓا اَنَّكُمْ غَيْرُ مُعْجِزِى اللّٰهِ ۗوَبَشِّرِ الَّذِيْنَ كَفَرُوْا بِعَذَابٍ اَلِيْمٍۙ
Dan satu maklumat (pemberitahuan) dari Allah dan Rasul-Nya kepada umat manusia pada hari haji akbar, bahwa sesungguhnya Allah dan Rasul-Nya berlepas diri dari orang-orang musyrik. Kemudian jika kamu (kaum musyrikin) bertobat, maka itu lebih baik bagimu; dan jika kamu berpaling, maka ketahuilah bahwa kamu tidak dapat melemahkan Allah. Dan berilah kabar gembira kepada orang-orang kafir (bahwa mereka akan mendapat) azab yang pedih,

(QS. At-Taubah ayat 3)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement