Rabu 13 Apr 2022 04:14 WIB

Fakta Ivan Gunawan Bangun Masjid di Afrika, Dipuji Warganet

Fakta Ivan Gunawan Bangun Masjid di Afrika, Dipuji Warganet

Rep: viva.co.id/ Red: viva.co.id
Ivan Gunawan
Ivan Gunawan

VIVA – Baru-baru ini desainer sekaligus presenter ternama di Tanah Air, Ivan Gunawan bangun masjid di Afrika sebagai proyek amalnya. Masjid yang dibuatnya tersebut akan dibangun untuk untuk masyarakat muslim yang ada di Desa Ruwabarangga, Uganda, Afrika.

Kemuliaan selebriti yang akrab dipanggil Igun tersebut diketahui membangun masjid di Uganda, Afrika melalui bantuan Hamza Tamimy yang merupakan seorang relawan kemanusiaan dalam Koalisi Kemanusiaan Indonesia. Berikut ini fakta Ivan Gunawan bangun masjid di Afrika.

Proyek amal yang dibuat Ivan Gunawan

Masjid yang akan dibangun di Uganda, Afrika ini merupakan proyek amal Igun untuk memberikan tempat ibadah kepada masyarakat Uganda. Pembangunan masjid milik Igun tersebut dibantu oleh seorang yang tergabung dalam gerakan sosial dan kemanusiaan yakni Hamza Tamimy. Masjid yang sebentar lagi akan dibangun tersebut diberi naman “Masjid Indonesia”. Hal itu dapat dilihat melalui video yang diunggah Igun dalam akun TikToknya @igun31.

“Minta doanya Mesjid INDONESIA segera rampung di UGANDA @hamzahtamimy @yudhanurzahra terima kasih tenang & pemikiran nya,” tulis Igun dalam keterangan videinya yang dikutip oleh VIVA pada Selasa, 12 April 2022. 

Membangun masjid besar

Masjid yang akan dibangun oleh Ivan Gunawan di wilayah Desa Ruwabarangga, Uganda Barat, Afrika tersebut diketahui berukuran besar. Karena desa tersebut juga memang dihuni oleh sekitar 5 ribu penduduk. Berdasarkan keterangan yang diberikan oleh Hamzah dalam videonya, masjid Ivan Gunawan yang akan dibangun tersebut dapat menampung sebanyak 400 hingga 500 jamaah. Masjid Igun ini menjadi salah satu yang cukup besar dari masjid yang sudah ada di sana. 

Masih dalam proses pembangunan

Bentuk amalan igun dengan membuat masjid tersebut sedang dalam proses pembangunann dan akan segera dibangun. Dalam video yang diunggah Igun, Hamza memberitahu bahwa itu adalah hari pertama proses pembangunan Masjid Indonesia yang dibuat oleh Igun. Proses dilakukan dengan membabat tumbuhan dan pepohonan yang ada di atas lahan yang akan dibangun masjid. Diketahui warga setempat juga turut membantu proses pembangunan masjid di desa mereka tersebut. 

Dipuji warganet

Aksi amal Igun tersebut membuatnya dibanjiri pujian dan mendatangkan respon yang positif dari warganet di kolom komentar. Apalagi bertepatan juga dengan bulan suci Ramadhan sehingga perbuatan positif yang dilakukan Igun mendapatkan banyak doa dan dukungan yang diberikan warganet. 

“Masya Allah semoga berkah untuk kak ivan , semoga selalu berlimpah rezeki nya selalu sukses semoga selalu dalam lindungan Allah SWT Aamiin ,” tulis salah seorang warganet yang turut mendoakan.

“Terimakasih kak ivan.. buat masjid untuk saudara saudara muslim kami di UGANDA, Semoga kak ivan di beri kesehatan dan rezekinya lancar..,” tulis warganet lain di kolom komentar.

“Masyaallah , Subhanallah , sungguh Suci Hatimu Ivan Gunawan , telah merencanakan Pembangunan Mesjid Rumah Allah di tanah Africa , semoga di ridhoi.” tulis warganet lagi.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan viva.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab viva.co.id.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement