REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG - Kelenteng Boen Tek Bio Tangerang, Banten, ribuan lilin untuk menyambut perayaan tahun baru imlek 2563. "Ada 30 ribu lilin yang telah kami siapkan untuk perayaan tahun baru imlek tahun ini," kata Oey Tjin Eng, Humas Kelenteng Boen Tek Bio di Tangerang, Sabtu (21/1).
Ia menjelaskan, 30 ribu lilin tersebut, disiapkan untuk keperluan sembahyang. Selain itu, ada juga kertas syukiman. "Semua lilin dan kertas syukiman telah kita siapkan sejak beberapa waktu lalu. Hanya menunggu pelaksanaannya saja," katanya.
Memasuki tahun naga air ini, Kelenteng tertua di Tangerang ini juga membagikan 15 ton beras dan sembako kepada warga kurang mampu. "Tujuannya adalah untuk menjalani kerjasama dengan warga setempat dan berbagi kebahagian," katanya.
Persiapan menyambut tahun naga air juga sudah dilakukan kelenteng Boen San Bio, di Jalan KS Tubun, Kota Tangerang. Sejak sepekan terakhir, ratusan masyarakat Tiong Hoa mulai berdatangan ke kelenteng untuk memasang lampion atau lilin.
Perayaan tahun baru imlek 2563 dilaksanakan pada hari Senin (23/1). Kelenteng Boen Tek Bio biasanya menjadi pusat perayaan di wilayah Tangerang.