Jumat 22 Jul 2022 13:45 WIB

Cristiano Ronaldo Diajak Tetap Setia kepada MU

Buat sebagian pihak, kepergian Ronaldo justru dapat memberikan keuntungan.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Dua pemain MU, Cristiano Ronaldo dari Portugal (kanan) beraksi melawan Raphael Varane dari Prancis.
Foto: EPA-EFE/Tibor Illyes
Dua pemain MU, Cristiano Ronaldo dari Portugal (kanan) beraksi melawan Raphael Varane dari Prancis.

REPUBLIKA.CO.ID, MELBOURNE -- Bek tengah Manchester United, Raphael Varane, mengungkapkan keinginannya untuk tetap melihat Cristiano Ronaldo di skuad Setan Merah pada musim ini. Kabar kepergian Ronaldo salah satu menjadi rumor yang timbul dari berbagai kabar soal aktivitas United pada jendela transfer musim panas kali ini. Kabar kepergian pengoleksi lima gelar Ballon d'Or dari United terus menguat dalam beberapa pekan terakhir. 

Setelah rumor soal keinginan Ronaldo untuk hijrah dari Setan Merah lantaran bakal absen di pentas Liga Champions pada musim ini, mantan bintang Real Madrid dan Juventus itu juga tidak disertakan dalam skuad United di tur pramusim. Varane, yang kembali bereuni dengan Ronaldo setelah tujuh musim sama-sama memperkuat Real Madrid, berharap, pemain berusia 37 tahun itu tetap bertahan di Setan Merah pada musim ini. 

Baca Juga

''Cristiano adalah pemain yang bisa memberikan kompetisi luar biasa. Dia adalah legenda dan bisa membantu tim ini. Jadi, akan sangat bagus apabila dia tetap memperkuat tim ini,'' ujar Varane seperti dikutip BBC Sport International, Jumat (22/7/2022). 

Bek tengah berusia 29 tahun itu pun mengungkapkan, perdebatan soal kontribusi yang diberikan Ronaldo tidak pernah dibahas di ruang ganti pemain. Terlepas dari torehan gol yang dicatatkan Ronaldo pada musim lalu, bintang Portugal itu dinilai mengganggu keseimbangan permainan United pada musim debutnya dalam kesempatan kedua membela Setan Merah. 

Buat sebagian pihak, kepergian Ronaldo justru dapat memberikan keuntungan tersendiri buat pelatih anyar United, Erik ten Hag, dalam membangun kembali United. Namun, pihak lain menilai, kemampuan Ronaldo dalam menyelesaikan serangan masih dibutuhkan Setan Merah pada musim ini. 

''Perdebatan itu hanya terjadi di luar ruang ganti pemain. Kami tahu kualitas dia (Ronaldo). Kami juga tahu, dia begitu terkenal. Jadi, kami sadar, akan ada banyak pihak yang menghubungkan antara performa tim secara keseluruhan dengan penampilannya,'' kata bek tengah asal Prancis tersebut. 

Seperti halnya Ronaldo, yang datang ke United pada awal musim lalu, Varane juga memutuskan meninggalkan Real Madrid untuk bergabung bersama Setan Merah pada awal musim lalu. 

Namun, setelah bergemilang sukses dengan Real Madrid, Varane justru melakoni musim yang cukup mengecewakan bersama Setan Merah. Mantan bek tengah Lens itu hanya tampil di 27 laga di semua ajang. Tidak hanya itu, United pun mencatatkan rekor raihan poin terendah di sepanjang sejarah partisipasi di Liga Primer Inggris. 

Setan Merah akhirnya harus puas finish di posisi keenam Liga Primer Inggris musim lalu dan mesti absen di pentas Liga Champions musim ini. Varane pun menegaskan, tidak pernah menyesal untuk memilih meninggalkan Los Blancos dan bergabung bersama Setan Merah. 

''Tidak, sama sekali tidak. Di sepak bola, Anda harus menantang diri Anda dan berusaha meningkatkan kemampuan. Liga Primer Inggris sangat fantastis dan Manchester United adalah klub besar. Tidak ada penyesalan soal keputusan tersebut,'' tutur Varane.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement