REPUBLIKA.CO.ID, Bank Indonesia (BI) telah meluncurkan layanan BI-Fast sejak Desember 2021. Saat ini BI-FAST telah masuk dalam gelombang keempat untuk penambahan peserta baru.
Nilai transaksi BI-FAST per 6 Agustus 2022: Rp 664,4 triliun
Jumlah transaksi per 6 Agustus 2022: 193,2 juta kali
Jumlah bank peserta BI-FAST: 77
Dampak layanan BI-FAST terhadap pendapatan bank peserta: Naik 14-26% pada Semester I 2022 dibandingkan Semseter I 2021
Rencana pengembangan layanan BI-FAST
- Pertengahan Tahun 2023
Membuka layanan baru, yakni: bulk credit, direct debit, serta Request for Payment (RFP) untuk dimanfaatkan secara luas oleh masyarakat.
- Setelah Tahun 2023
Akan mengakomodir layanan berbasis instrumen (uang elektronik, Alat Pembayaran Menggunakan Kartu atau APMK, QRIS, dan lain-lain) serta pembayaran lintas negara.
Sumber: Bank Indonesia