Rabu 26 Oct 2022 01:28 WIB

Kapten Timnas Indonesia U-20 Targetkan Kurangi Kesalahan Kontra Turki U-20

Timnas Indonesia U-20 menjajal Turki U-20 dalam laga persahabatan, Rabu (26/10/2022).

Timnas Indonesia saat bertanding melawan Cakallikli Spor di Lapangan Kempinski Hotel Football, Antalya, Turki, Senin (24/10/2022).
Foto: DOK PSSI
Timnas Indonesia saat bertanding melawan Cakallikli Spor di Lapangan Kempinski Hotel Football, Antalya, Turki, Senin (24/10/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kapten tim nasional Indonesia U-20 Muhammad Ferrari meminta rekan-rekannya untuk mengurangi kesalahan saat berhadapan kontra timnas Turki U-20 pada laga persahabatan, Rabu (26/10/2022).

"Kami masih memiliki kekurangan seperti komunikasi dan passing-passing yang tidak perlu," ujar Ferrari, diunggah di laman PSSI, Selasa (25/10/2022).

Baca Juga

Meski demikian, pesepak bola berusia 19 tahun yakin dia dan rekan-rekannya dapat melalui pertandingan tersebut.

Hal itu berkaca dari penampilan timnas U-20 saat menundukkan klub lokal Turki Cakallikli Spor dengan skor 2-1, Senin (24/10/2022).

"Alhamdulillah kami bisa menang 2-1. Anak-anak mulai kompak seperti kami bermain di Kualifikasi Piala Asia U-20 lalu. Jadi ini persiapan yang bagus," tutur Ferrari.

Timnas U-20 diagendakan menjalani empat laga uji coba selama pemusatan latihan di Turki yaitu menghadapi Cakallikli Spor, timnas Turki U-20, serta dua kali melawan timnas Moldova U-20 pada 1 dan 4 November 2022.

Timnas U-20 diagendakan berlatih dan beruji coba di Turki serta Spanyol selama dua bulan sebagai persiapan menuju Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 2023.

TC di Turki akan digelar sampai 4 November 2022. Setelah itu, TC dilanjutkan di Spanyol hingga 4 Desember 2022.

Piala Asia U-20 2023 akan digelar pada 1-18 Maret 2023 di Uzbekistan. Adapun Piala Dunia U-20 2023 berlangsung pada 20 Mei-11 Juni 2023 di Indonesia.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement