REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Influencer Jerome Polin menyampaikan klarifikasi soal video kolaborasinya dengan dua calon dokter, si kembar Farhan Firmansyah dan Ekida Rehan Firmansyah. Video viral itu di-posting oleh akun @farhanfirm.
"Halo, ini Jerome. Terkait masalah yang sedang ramai diperbincangkan akhir-akhir ini, aku izin memberikan klarifikasi dan permintaan maaf," ujarnya melalui Instagram story-nya.
Jerome lalu menjelaskan asal mula pembuatan video TikTok tersebut. Kala itu, Jerome, Ekida, dan Farhan selesai shooting konten Youtube lalu Jerome mengaku diajak membuat konten dance di TikTok.
Setelah selesai shooting dan pulang, Farhan mengedit dan mengunggahnya di IG reels dan Tiktok-nya. Waktu video itu di-upload, Jerome memang sempat berkomentar karena melihat gerakan mereka yang tidak kompak.
"Aku sudah melihat teks yang ada di video itu juga dan aku pikir teks itu ditujukan untuk gerakan kami di video itu, sama sekali tanpa ada niat menyinggung yang lain," ujar Jerome.
Menurut Jerome, Farhan juga sudah melakukan klarifikasi dan permintaan maaf akan hal ini. Namun, terlepas dari hal itu, Jerome mengaku paham konten dan teks tersebut bisa menimbulkan banyak persepsi dan jadi banyak disalahartikan, terlebih lagi karena mereka memakai atribut dokter.
"Aku benar-benar minta maaf untuk hal ini. Ke depannya, aku dan tim akan berusaha lebih bijak dan hati-hati lagi."
Sementara itu, Farhan juga memberikan klarifikasi melalui akun @farhanfirms "Halo saya Farhan, pembuat konten tersebut. Saat ini konten tersebut telah saya takedown dan saya ingin mengucapkan permohonan maaf sebesar-besarnya," ujar Farhan.