Kamis 08 Jun 2023 12:41 WIB

Disertasinya Bahas Masjid dan Gereja, Romo Katolik Lulus Ujian Doktor UIN Suka Yogyakarta

Romo Katolik menjadi lulusan dokter ke-908 UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Rep: Silvy Dian Setiawan / Red: Nashih Nashrullah
Kampus UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Romo Katolik menjadi lulusan dokter ke-908 UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
Foto: Yusuf Assidiq
Kampus UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Romo Katolik menjadi lulusan dokter ke-908 UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA – Romo Katolik, Anthonius Michael lulus ujian doktor di Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga (UIN Suka) Yogyakarta. Romo Katolik ini menjadi lulusan doktor ke-908 di UIN Suka. 

Beliau lulus dengan predikat cumlaud yakni memperoleh Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,75. 

Baca Juga

Disertasinya berjudul Interaksi Agama dan Tradisi Lokal: Studi Akulturasi dan Apropriasi dalam Bangunan Rumah Ibadah Masjid Agung Rantepao dan Gereja St Theresia Rantepao di Toraja. 

Romo Anthonius mengikuti Ujian Terbuka Promosi Doktor Program Studi Islam pada 31 Mei 2023 lalu. Bahkan, disertasi Romo Katolik ini juga mendapat apresiasi dari Rektor UIN Suka Yogyakarta, Al Makin. 

"UIN Sunan Kalijaga Yogya Program Pascasarjana baru saja menyelenggarakan ujian terbuka bagi doktor Romo Anton Michael, yaitu seorang Romo Katolik yang mengajukan disertasi tentang perbandingan antara gereja dan masjid. Terutama dilihat dari asimilasi, akomodasi, dan integrasi budaya Tanah Toraja di dalam tradisi Islam dan tradisi Katolik," kata Al Makin kepada Republika.co.id, Kamis (8/6/2023).

Disertasinya membahas studi akulturasi pada bangunan masjid dan gereja yang dijadikan objek penelitian. Penggunaan unsur-unsur budaya Toraja dalam arsitektur bangunan maupun ragam hias yang digunakan merupakan hal-hal yang dicermati dalam konteks pengembangan iman lebih lanjut.

Implementasi nilai-nilai dan pandangan agama juga mempengaruhi dalam proses integrasi terkait penggunaan simbol maupun unsur lain dalam bangunan masjid dan gereja. 

Baca juga: Mengapa Tuyul Bisa Leluasa Masuk Rumah? Ini Beberapa Penyebabnya

 

Al Makin pun mengatakan, disertasi yang ditulis Romo Anthonius sangat menarik, baik dari sisi arsitektur maupun dari sisi tradisi Tanah Toraja yang memiliki tradisi unik.

Tradisi tersebut mempunyai pengaruh dalam pembangunan masjid maupun gereja Katolik di kawasan tersebut. 

Disertasi itu, katanya, memperlihatkan bagaimana adat lokal dalam hal ini Toraja, diserap dalam dua agama besar yakni Islam dan Katolik.

"Maka UIN Sunan Kalijaga sangat bangga dengan usainya seperti disertasi Romo Anton Michael yang membahas tentang adat Tanah Toraja," jelas Al Makin.  

Melalui disertasi tersebut, juga dinilai menjadi upaya positif untuk mempererat persaudaraan antara agama. Dalam Terbuka Promosi Doktor Program Studi Islam, Al Makin juga hadir sebagai ketua sidang, dan sekretaris sidang yakni Abdur Rozak. 

"Ini upaya yang sangat positif untuk mempererat silaturahmi dan saling belajar antar umat dan antar iman," ungkapnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement