Selasa 22 Aug 2023 20:32 WIB

Pasangan Suami-Istri Jadi Caleg 2024, dari Sekjen Gerindra Hingga Elite PKS

Sedikitnya ada empat pasangan yang tercatat sebagai bakal caleg 2024.

Rep: Febryan A/ Red: Andri Saubani
Siluet Anggota KPU RI Idham Holik saat memberikan keterangan di Gedung KPU, Jakarta, Jumat (18/8/2023). Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menetapkan sebanyak 9.925 bakal calon anggota legislatif (bacaleg) DPR RI dalam daftar calon sementara (DCS) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Sebanyak 9.925 nama yang sudah ditetapkan dalam DCS tersebut akan diumumkan pada 19 Agustus hingga 23 Agustus 2023.
Foto: Prayogi/Republika
Siluet Anggota KPU RI Idham Holik saat memberikan keterangan di Gedung KPU, Jakarta, Jumat (18/8/2023). Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menetapkan sebanyak 9.925 bakal calon anggota legislatif (bacaleg) DPR RI dalam daftar calon sementara (DCS) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Sebanyak 9.925 nama yang sudah ditetapkan dalam DCS tersebut akan diumumkan pada 19 Agustus hingga 23 Agustus 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejumlah pasangan suami istri ikut bertarung memperebutkan kursi anggota dewan dalam Pemilu 2024. Sedikitnya ada empat pasangan yang tercatat sebagai bakal calon anggota legislatif (caleg) DPR RI. 

Keikutsertaan mereka dalam kontestasi pemilihan legislatif 2024 diketahui setelah KPU RI mengumumkan daftar calon sementara (DCS) anggota DPR RI pada Sabtu (19/8/2023). Dalam dokumen tersebut, terdapat 9.919 nama bakal caleg yang diusung 18 partai politik untuk bertarung di 84 daerah pemilihan (dapil). 

Baca Juga

Pasangan pertama yang nama tertera dalam dokumen tersebut adalah Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani dan istrinya, Himmatul Aliyah. Muzani jadi bakal caleg DPR RI Partai Gerindra untuk Dapil Lampung I dengan nomor urut 1. Himmatul maju lewat partai yang sama untuk berlaga di Dapil DKI Jakarta II dengan nomor urut 1. 

Pasangan kedua adalah mantan gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) dan istrinya, Netty Prasetiyani. Aher yang merupakan Wakil Ketua Majelis Syura PKS itu maju sebagai bakal caleg DPR RI di Dapil Jawa Barat II dengan nomor urut 1. Istrinya diusung PKS untuk bertarung di Dapil Jawa Barat VIII dengan nomor urut 1. 

Selanjutnya ada nama mantan Gubernur NTT Viktor Laiskodat dan istrinya Julie Sutrisno Laiskodat. Viktor diusung Partai Nasdem untuk bertarung di Dapil NTT II dengan nomor urut 1, sedangkan istrinya diusung partai yang sama di Dapil NTT I dengan nomor urut 1. 

Terakhir, ada nama Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim dan suaminya Erry Ayudhiansyah. Chusnunia jadi bakal caleg DPR RI dari PKB untuk Dapil Lampung I dengan nomor 1. Suaminya diusung juga oleh PKB untuk Dapil Banten II dengan nomor urut 1. 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement