Jumat 17 Nov 2023 20:14 WIB

Tingkatkan Kemandirian Ekonomi Perempuan, Relawan Srikandi Ganjar Beri Pelatihan Kuliner

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemandirian ekonomi perempuan.

Pelatihan pembuatan dan pengolahan tempe kepada warga di Kelurahan Jati, Kecamatan Pulogadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta.
Foto: Dok. Web
Pelatihan pembuatan dan pengolahan tempe kepada warga di Kelurahan Jati, Kecamatan Pulogadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kelompok relawan Srikandi Ganjar terus mengadakan kegiatan bermanfaat sebagai wujud kepeduliannya kepada masyarakat terutama kaum perempuan. Kelompok relawan menggelar pelatihan pembuatan dan pengolahan tempe kepada warga di Kelurahan Jati, Kecamatan Pulogadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta.

Koordinator Wilayah Srikandi Ganjar Jabodetabek Wahyuni Safitri mengatakan, pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemandirian ekonomi perempuan melalui olahan produk UMKM. 

Baca Juga

"Kegiatan Srikandi Jabodetabek hari ini mengambil tema UMKM naik level, karena kita melihat dari kegiatan hari ini kita mengadakan pelatihan pembuatan dan pengolahan tempe secara menarik," ujar Safitri, seperti dinukil pada Jumat (17/11/2023). 

Olahan dari fermentasi kedelai tersebut dikreasikan semenarik mungkin menjadi nugget tempe ataupun tempe mendoan agar masyarakat tidak bosan mengkonsumsinya.

Bentuknya yang monoton pun disulap menjadi karakter yang unik seperti bentuk hewan ataupun bunga agar minat masyarakat dalam mengkonsumsi tempe meningkat, terutama anak-anak. 

"Maka dari itu kami menciptakan atau mengkreasikan dari segi bentuk, packaging, dan pemasarannya. Sehingga ini dapat menjadi modal usaha milenial. Yang pastinya kita memberdayakan perempuan sehingga perempuan ini menjadi mandiri secara ekonomi," kata Safitri. 

Dengan pembekalan yang diberikan, Srikandi ingin memberdayakan perempuan agar memiliki ide usaha yang menjanjikan. Apalagi tempe mudah dijumpai dalam kehidupan sehari-hari dan murah untuk didapatkan. 

Sementara itu, Ristini selaku pemateri yang juga pegiat tempe dalam kesempatan tersebut menjelaskan kepada para peserta bagaimana proses tahapan cara membuat tempe. 

Menurut dia, kegiatan yang dihelat Srikandi Ganjar sangat bermanfaat untuk menambah keterampilan warga dalam mengolah tempe. 

"Biar anak-anak gak bosen makan tempe (dibentuk jadi) kura-kura, karakter hewan, karakter bunga, lucu-lucu. Alhamdulillah bermanfaat. Jadi anak-anak makan tempe, jadi sehat. Moga-moga anak-anak Indonesia jadi sehat, gak selalu makan yang instan, gak jajanan terus," kata Ristini. 

Kegiatan serupa telah kelompok yang sama  lakukan dengan mengadakan workshop pelatihan pembuatan sandwich goreng bareng perempuan milenial yang digelar di Kopi Juang, Jalan Melati Wetan Nomor 11, Baciro, Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Koordinator Wilayah Srikandi Ganjar Yogyakarta Herawati mengatakan pelatihan ini untuk memberikan bekal kepada para milenial agar lebih kreatif dalam membuat makanan.

Sebab, jika para peserta sudah mahir dalam membuat makanan ringan seperti sandwich ini bisa membuka peluang usaha sendiri.

"Kami mengajarkan mereka cara membuat sandwich goreng yang memiliki rasa enak. Soalnya makanan ini sangat diminati oleh masyarakat luas untuk sarapan pagi. Sehingga bisa menjadi ide bisnis ke depannya," kata Herawati, demikian dilansir dari Antara

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement