Jumat 02 Feb 2024 06:36 WIB

Al Nassr Sikat Inter Miami 6-0 tanpa Ronaldo, Buktikan Liga Pro Saudi Lebih Baik dari MLS

Messi baru bermain membela Inter Miami pada pengujung laga.

Penyerang Inter Miami Lionel Messi (kiri) melepaskan tendangan saat timnya menghadapi Al Nassr dalam laga Riyadh Season Cup, Jumat (2/2/2024) dini hari WIB. Inter Miami takluk 0-6 dari Al Nassr.
Foto: AP Photo/Amr Nabil
Penyerang Inter Miami Lionel Messi (kiri) melepaskan tendangan saat timnya menghadapi Al Nassr dalam laga Riyadh Season Cup, Jumat (2/2/2024) dini hari WIB. Inter Miami takluk 0-6 dari Al Nassr.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Al Nassr melumat Inter Miami dengan skor telak 6-0 dalam laga uji coba bertajuk Riyadh Season Cup di Kingdom Arena, Riyadh pada Jumat (2/2/2024) dini hari WIB.

Dalam laga ini, Al Nassr tidak diperkuat oleh Cristiano Ronaldo karena cedera. Sementara itu, Inter Miami baru menurunkan Lionel Messi masuk sebagai pemain pengganti PADA akhir babak kedua.

Baca Juga

Anderson Talisca menjadi bintang kemenangan Al Nassr dengan memborong tiga gol, dengan tiga gol Al Nassr lainnya masing-masing dicetak Otavio, Aymeric Laporte, dan Mohammed Khalil Marran.

Kemenangan ini seolah membuktikan pernyataan Ronaldo tahun lalu bahwa kualitas Liga Pro Saudi masih di atas MLS. 

Al Nassr sudah unggul 1-0 pada menit ke-3 lewat Otavia. Inter Miami kembali kecolongan pada menit ke-10. Kali in kombinasi serangan Al Nassr yang ciamik dituntaskan oleh Talisca dan skor berubah menjadi 2-0.

Aymeric Laporte membuat kejutan saat laga berjalan 12 menit. Tembakan bebas langsungnya di wilayah sendiri mampu membobol gawang Inter Miami untuk mengubah skor menjadi 3-0.

Keributan sempat terjadi pada menit ke-37 karena pemain Inter Miami mentekel Talisca dan wasit tetap meneruskan pertandingan. Babak pertama berakhir dengan skor 3-0.

Memasuki babak kedua, Al Nassr mendapat hadiah penalti yang sukses dikonversi menjadi gol oleh Talisca pada menit ke-51.

Mohammed Maran semakin membuat Inter Miami terpuruk pada menit ke-68. Ia sukses merobek gawang klub asal Amerika Serikat itu dengan sundulan dan mengubah skor menjadi 5-0.

Al Nassr menyempurnakan penampilan mereka dengan gol keenam mereka pada menit 73. Talisca lepas dari posisi offside, ia mengontrol bola sebelum menuntaskannya menjadi gol untuk membawa Al Nassr memimpin 6-0.

Inter Miami kemudian memainkan Lionel Messi di menit ke-83. Namun, kehadiran La Pulga tidak mengubah skor sampai laga tuntas.

Daftar Susunan Pemain

Al Nassr(4-2-3-1): David Ospina (Waleed Ali 32'); Nawaf Al Boushail, Abdulelah Al Amri (Mohammed Al Fatil 60'), Aymeric Laporte (Marzouq Tambakti 81'), Alex Telles (Mohammed Qasem Al Nakhli 80'); Abdulmajeed Al Sulayhim (Ali Al Hassan 60'), Marcelo Brozovic; Talisca (Muhammad Sahlouli 81'), Otavio (Khaled Al Hamoush 81'), Abdulaziz Al Aliwah; Mohammed Khalil Marran (Meshari Fahad Al Nemer 80').

Inter Miami (5-3-2): Drake Callender; Julian Gressel, Tomas Aviles, Sergey Krivtsov, Noah Allen, Jordi Alba (DeAndre Yedlin 69'); Gregore, Sergio Busquets, David Ruiz (Lawson Sunderland 84'); Luis Suarez (Robert Taylor 70'), Leonardo Campana (Lionel Messi 83').

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement