Kamis 09 May 2024 15:26 WIB

Mardani Ali Sera Dukung Sikap Oposisi Ganjar Terhadap Pemerintahan Prabowo-Gibran

Mardani memang cenderung memiliki sikap agar PKS berada di barisan oposisi.

Rep: Eva Rianti/ Red: Erik Purnama Putra
Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mardani Ali Sera.
Foto: Republika/Febryan A
Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mardani Ali Sera.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera menyampaikan apresiasi kepada capres 03 dalam Pilpres 2024 Ganjar Pranowo atas sikap oposisinya terhadap pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

"Bravo mas @ganjarpranowo. Politik itu basisnya nilai. Jadi sikap Mas Ganjar mesti diapresiasi," kata Mardani melalui cicitan di akun X @mardanialisera, dikutip Kamis (9/5/2024). Republika.co.id sudah mengirimkan pesan untuk mengutip status Mardani.

Baca: Sosok Jenderal Sutanto yang Memiliki Kedekatan dengan Prabowo

Mardani menilai, sikap capres PDIP itu sebagai seorang yang berani. Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS tersebut mengatakan memberi dukungan pada sikap ksatria Ganjar tersebut. "Itu kesatria, dan saya dukung," ucapnya.