Rabu 15 May 2024 08:54 WIB

Angkatan Laut dan Marinir RI-AS Gelar Latihan Bersama di Bandar Lampung

Angkatan laut dan marinir RI dan AS bertukar keahlian.

Rep: Lintar Satria Zulfikar/ Red: Erdy Nasrul
Ilustrasi prajurit marinir TNI AL.
Foto: Antara
Ilustrasi prajurit marinir TNI AL.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG -- TNI Angkatan Laut (TNI-AL) dan Korps Marinir Republik Indonesia (Kormar RI) memulai latihan bersama Angkatan Laut dan Korps Amerika Serikat (AS) di Bandar Lampung. Latihan Cooperation Afloat Readiness and Training (CARAT) Indonesia 2024 ini menandai penyelenggaraan CARAT yang ke-30 serta 75 tahun hubungan diplomatik antara Indonesia dan Amerika Serikat.

CARAT Indonesia merupakan latihan maritim bilateral bersama yang berlangsung di pesisir Bandar Lampung dan di Laut Jawa dari Mei 13 sampai 20 Mei. Latma ini dibuka dengan upacara yang dipimpin Komandan Amphibious Squadron Five Angkatan Laut AS, Capt. Tate Robinson dan Komandan Satuan Kapal Eskorta (Dansatkor) Komando Armada I, Kolonel Laut (P) Ludfy. 

Baca Juga

“CARAT berkontribusi terhadap keamanan maritim regional dengan meningkatkan kemampuan kami untuk bekerja berdampingan di laut dalam berbagai kompetensi angkatan laut,” kata Tate Robinson dalam siaran pers yang dirilis Kedutaan Besar AS untuk Indonesia, Selasa (14/5/2024). 

“Angkatan Laut AS telah beroperasi di Indo-Pasifik selama lebih dari 75 tahun, dan tahun 2024 menandai 30 tahun rangkaian CARAT, menegaskan komitmen teguh Angkatan Laut AS terhadap kawasan ini, dan para mitra seperti Indonesia," tambah Robinson.