Kamis 18 May 2023 09:00 WIB

Merupakan Pengembalian Aktual Investasi, Ini Arti Realized Yield dan Jenisnya

Realized yield adalah istilah yang mengacu pada pengembalian aktual yang didapatkan investor selama suatu periode investasi. Berikut penjelasan lengkapnya.

Rep: cermati.com/ Red: cermati.com
Cermati
Foto: Cermati
Cermati

Jika ditanya apa tujuan berinvestasi, semua orang pasti menjawab untuk mendapatkan keuntungan dari modal yang telah ditanamkan di instrumen investasi. Memang, tergantung dari jenis produk yang dipilih, modal investasi biasanya akan terus bertambah di waktu mendatang. Akan tetapi, keuntungan dari investasi tersebut akan seterusnya dianggap sebagai keuntungan semu hingga akhirnya dicairkan oleh investor. 

Nah, istilah yang mengacu pada realisasi dari imbal hasil investasi ini biasa disebut sebagai realized yield, atau imbal hasil terealisasi. Pada dasarnya, realized yield memiliki arti sebagai pengembalian aktual atau sebenarnya yang berhasil didapatkan oleh investor selama 1 periode investasi. Pengembalian aktual tersebut bisa dari berbagai sumber pada konteks investasi, seperti dividen, capital gain, pembayaran bunga, dan lain sebagainya. 

Di samping itu, realized yield ini juga memiliki beragam jenis tergantung dari instrumen investasi yang dipilih oleh investor. Lalu, seperti apa sih sebenarnya pengertian dari istilah ini? Nah, untuk memahaminya lebih lanjut, simak penjelasan lengkap tentang apa itu realized yield, jenis, dan juga perbedaannya dengan realized return berikut ini.

Baca Juga: Mengenal Yield to Maturity, Definisi dan Cara Hitung