Sabtu 24 Aug 2024 12:59 WIB

Anies Kunjungi PDIP, Sinyal Koalisi Semakin Dekat?

PDIP menjadi sedikit harapan bagi Anies untuk bisa maju di Pilgub DKI.

Rep: Teguh/Bambang Noroyono/ Red: Teguh Firmansyah
Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan
Foto: Republika/Thoudy Badai
Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan gubernur DKI Anies Baswedan berkunjung ke DPD PDIP Jakarta. Kunjungan Anies memberi sinyal bahwa ia kemungkinan akan merapat ke PDIP untuk bisa maju di Pilgub Jakarta.

"Apakah ini pertanda PDIP meminang Anies?" kicau pengamat politik Burhanudin Muhtadi lewat kicauan di X, Ahad (24/8/2024)

Baca Juga

Pilihan Anies untuk maju di Pilgub Jakarta memang sangat terbatas. Sebanyak 12 partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) Pls telah mendukung pasangan Ridwan Kamil-Suswono.

Tersisa hanya PDIP dan sejumlah partai kecil yang belu menentukan sikap. Tanpa ada pembelotan di tubuh KIM Plus, pilihan Anies hanya tersisa kepada PDIP.