Selasa 27 Aug 2024 07:48 WIB

Duh! Menteri Israel Ini Ingin Bangun Sinagoge di Kompleks Suci Al-Aqsa

Sejumlah pejabat Israel menyebut pernyataan Ben Gvir provokatif dan membahayakan.

Red: Teguh Firmansyah
Menteri Keamanan Israel Ben Gvir
Foto: EPA-EFE/ABIR SULTAN
Menteri Keamanan Israel Ben Gvir

REPUBLIKA.CO.ID, TEL AVIV --  Menteri Keamanan Nasional Israel yang berhaluan kanan ekstrem, Itamar Ben Gvir, mengatakan bahwa jika bisa, maka ia akan membangun sinagog di kompleks Masjid Al-Asqa di Yerusalem Timur yang diduduki.

Hal itu disampaikan meski berdasarkan perjanjian internasional yang telah lama berlaku, orang Yahudi tidak diizinkan untuk berdoa di lokasi tersebut.

Baca Juga

"Jika saya dapat melakukan apa yang saya inginkan, sebuah sinagoge juga akan didirikan di Temple Mount," kata Ben Gvir kepada Radio Angkatan Darat Israel pada Senin pagi.

Seperti diketahui orang Yahudi menyebut situs Al-Aqsa sebagai Temple Mount."Jika saya mengatakan bahwa umat Islam tidak diizinkan untuk berdoa, Anda akan membunuh saya."